Berita Selebritis
Temukan Lebam di Tubuh Lina, Rizky Febian Lapor Polisi, Siapa Terlapornya? Ini Kata Teddy
Teddy, suami Lina Zubaedah--ibunda Rizky Febian--, memperbolehkan jasad istrinya untuk diotopsi.
Temukan Lebam di Tubuh Lina, Rizky Febian Lapor Polisi, Siapa Terlapornya? Ini Kata Teddy
TRIBUNJAMBI.COM, JAKARTA - Teddy, suami Lina Zubaedah--ibunda Rizky Febian--, memperbolehkan jasad istrinya untuk diotopsi.
Hal tersebut merujuk pada laporan Rizky ke Polrestabes Bandung yang menduga ada kejanggalan karena ditemukannya luka lebam pada tubuhnya Lina.
“Silakan aja mau otopsi mah,” ujar Teddy saat dihubungi wartawan pada Selasa (7/1/2020).
Walau begitu, soal laporan Rizky ke pihak kepolisian, Teddy mengaku belum mendengarnya.
Akan tetapi, dia tetap mendukung langkah Rizky tersebut.
“Belum tahu saya malahan (Rizky lapor polisi),” kata Teddy lagi.
Sebagaimana diketahui, Lina Zubaedah meninggal dunia di Bandung, Jawa Barat, pada Sabtu (4/1/2020).
Penyebab meninggalnya Lina menurut keluarga kemungkinan karena riwayat penyakit asam lambungnya.
Seperti diketahui, Rizky Febian membuat laporan itu pada Senin (6/1/2020) kemarin tanpa adanya pihak terlapor.
• Geger Pernyataan Mantan Istri Teddy, Sebut Suami Lina Pintar Membalikkan Fakta, Sule Hanya Bisa Diam
• Noda Darah di Pintu Flat, Ruang Tamu Jadi Saksi Reynhard Sinaga Beraksi pada Korban-korbannya
Kata polisi
Kabid Humas Polda Jawa Barat Kombes Saptono Erlangga membeberkan alasan penyanyi Rizky Febian melaporkan kejanggalan kematian ibunya, Lina Jubaedah.
"Saudara Rizky menyampaikan adanya kecurigaan kematian tidak wajar oleh almarhumah lbu Lina, bahwa kecurigaan itu adanya luka lebam di tubuh almarhum," ungkap Saptono saat dihubungi Kompas.com melalui sambungan telepon, Selasa (7/1/2020).
Meski begitu, Saptono mengatakan tidak ada pihak terlapor pada kasus tersebut.
"Belum ada terlapor, jadi baru melapor adanya kejanggalan dari kematian almarhumah," kata Erlangga.
