Mendadak Viral, Begini Klarifikasi @NNugie Soal Youtuber Minta Trip Gratis 20 Orang ke Amerika

Cuitan dari akun Twitter @NNugie alias Nugraha mendadak jadi viral karena membagikan cerita ada seorang YouTuber

Editor: Leonardus Yoga Wijanarko
Patung Liberty 

Mendadak Viral, Begini Klarifikasi @NNugie Soal Youtuber Minta Trip Gratis 20 Orang ke Amerika

TRIBUNJAMBI.COM - Cuitan dari akun Twitter @NNugie alias Nugraha mendadak jadi viral karena membagikan cerita ada seorang YouTuber yang meminta trip atau perjalanan untuk 20 orang dengan sistem barter.

Alih-alih membeli paket perjalanan dari perusahaan travel tempat Nugraha bekerja, pihak YouTuber ini mengatakan ingin membayar dengan cara mengunggah perjalanan tersebut di Instagram dan Vlog milik sang YouTuber.

"Ada seorang yutuber rekues arrange trip keluarganya di amrik ber-20, 2 minggu perjalanan ke NY dan LA, pas di-follow up sama tim produk gue minta dibayarnya pake barter postingan di Instagram dan Vlog Youtube wkwkwkwkwkwk," tulis @NNugie pada Jumat (3/1/2020).

"Mbok ya kalau minta gratisan cuma 1 orang kita kasih dah, atau kalo minta diskon juga kita kasih. Tapi minta pelayanan untuk 20 orang dibayar pake exposure IG dan vlog itu mah tega," imbuhnya.

Kisruh Natuna Menhan Prabowo Dinilai Lembek ke China, Ini Penyebabnya

Duta Besar Iran Untuk PBB Soroti Pernyataan Trump, Iran Harus Bertindak

Kemudian, akun atas nama Nugraha ini juga menjelaskan bahwa 20 orang tersebut terdiri dari 13 anggota keluarga dan sisanya adalah kru.

Dari ramainya kolom balas di cuitan itu, adapula warganet mengaku menerima pesan dari perwakilan YouTuber yang juga memberikan penawaran serupa dengan milik Nugraha.

Karena cuitan ini menjadi viral dan beberapa komentar sudah mulai menebak-nebak nama, Nugraha kemudian menuliskan beberapa poin klarifikasi, yang diunggah pada Minggu (5/1/2020):

"1. Twit gw 2 hari yg lalu gak ada mention satu pun nama Youtuber, inisial pun engga, mention2 yg nanya ke gw pun ga ada yg gw reply. Orang2 berasumsi sendiri dan itu adalah hal yg gak bisa gw kontrol, sepakat?

2. Jadi jika ada artikel online, atau akun gosip online yg nulis headline tanpa konfirmasi kalau saya reveal nama salah satu Youtuber jelas itu misleading, karena saya tidak mention satupun nama Youtuber.

3. Apakah Whatravel (nama perusahaan tempat Nugraha bekerja) pansos untuk dapat popularitas dengan mengangkat isu ini? Hell no, buat apa popularitas, kami udah punya established client dan customers.

4. Kami tidak alergi kolaborasi dgn influncer, 2 founder perusahaan kami juga influencer kok, kami gak masalah jika target market dan hitung2annya jelas, tapi jika "tembak langsung di awal" kalo paket akan dibayar dengan post IG & vlog Youtube, jelas tujuannya minta gratisan.

5. Apakah gw menyalahi etika karena "reveal calon klien" ke social media? Menurut gw gak ada yg di-reveal karena gak ada identitas yg keluar dari twit gw, gw post di twitter untuk share karena menurut gw ini adalah hal yg unik (dan teganya ga kira2).

6. Kami di Whatravel punya etika bisnis, termasuk menjaga privasi klien & calon klien kami, juga tata cara proposal kolaborasi dgn influencer. Jelas, nembak minta gratisan di awal disaat tim kami ngasih penawaran harga aja belum, itu tdk sesuai dengan etika bisnis yg kami jalani," tulisnya.

( Tribunjogja.com | Fatimah Artayu Fitrazana)

Ria Irawan Meninggal Dunia, Ucapan Duka Cita Mengalir Deras

4 Artis Indonesia yang Terkena Kanker Termasuk Ria Irawan, Penyebabnya Tak Terduga

Heboh, Air Sumur Ini Seperti Mendidih, Apa yang Sebenarnya Terjadi, Ada Sumber Mata Air Panas?

Sumber: Tribun Jogja
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved