Berita Sarolangun
Tak Ada Biaya untuk Operasi Persalinan Isterinya, Pria Asal Riau Ini Bernazar dan Perjalanan Dimulai
Tak Ada Biaya untuk Operasi Persalinan Isterinya, Pria Asal Riau Ini Bernazar dan Perjalanan Dimulai
Penulis: Wahyu Herliyanto | Editor: Deni Satria Budi
Tak Ada Biaya untuk Operasi Persalinan Isterinya, Pria Asal Riau Ini Bernazar dan Perjalanan Dimulai
TRIBUNJAMBI.COM, SAROLANGUN - Pria paruh baya asal Provinsi Riau, mengayuh sepeda dan melintasi Kabupaten Sarolangun, Jambi, Kamis (31/10/2019). Dari nafasnya, tampak wajah kelelahan. Ternyata ia sudah melewati beberapa provinsi di Indonesia.
Joni namanya. Ia sedang menjalankan misi keliling Indonesia dengan sepeda untuk memenuhi nazarnya.
Dengan bekal sepeda, bendera merah putih, serta tas yang berisi beberapa helai pakaian. Joni melakukan misinya bersama keluarga terdekatnya yaitu Tapo.
"Iya saya dari Riau," ujarnya.
• Dua Pemuda Reggae Keliling Indonesia, Sampai di Jambi Ngebet Ketemu Suku Anak Dalam, Ini Kisahnya
• Telusuri Jejak Soekarno, Putra Mantan Anggota Cakrabirawa Keliling Indonesia
• Surat Yasin dan Tahlil Lengkap! Huruf Arab, Latin Beserta Artinya, Dibaca Untuk Yasinan
• Kapolda Irjen Pol Muchlis AS Hantarkan Saman, Mantan Ketua PWI Jambi, ke Peristirahatan Terakhir
Menurut Joni, ia melakukan misi tersebut untuk memenuhi nazarnya karena anak dan istrinya selamat pada persalinan operasi melahirkan anak pertama.
"Nazarnya anak saya dilahirkan dioperasi, jadi karena dioperasi gak punya biaya, dibayari sama orang dan pas itu gak tau orang yang biayain siapa. Jadi saya jalankan nazar ini," katanya kepada Tribunjambi.com, ketika melintas di Sarolangun, Kamis (31/10/2019).
Diakuinya, dalam perjalanan yang sudah dilalui selama dua bulan dua hari, ia sudah melewati beberapa provinsi di Sumatera.
"Ia sudah lima kabupaten," ujarnya.
Nazar ini masih ia lakukan beberapa bulan kedepan karena ingin mengelilingi Indonesia.
(Tribunjambi.com/Wahyu Herliyanto)
Bersambung...
Maret 2023, 73 Pendaftar PPPK Sarolangun Akan Jalani Tes CAT |
![]() |
---|
73 Calon PPPK Sarolangun Dinyatakan Lulus, Pemerintah Berikan Masa Sanggah Bagi Peserta yang Gagal |
![]() |
---|
Angka Lakalantas di Sarolangun Tahun 2023 Meningkat, Pihak Kepolisian Lakukan Ini |
![]() |
---|
Diduga Maling Besi, SAD dan Warga di Sarolangun Selisih Paham |
![]() |
---|
Proses Tes PPS Sarolangun, Per Desa akan Diambil 6 Orang |
![]() |
---|