Tiket Promo Lion Air
Tiket Promo Lion Air Mulai 20 Juni 2019, Paling Lambat H-10 Keberangkatan, Cek Daftarnya
Sedang mencari tiket promo Lion Air? Ini saat yang tepat untuk berbagai kota tujuan. Cek daftar berikut ini ...
21. Manado – Soekarno-Hatta, Tangerang seharga Rp 1.315.000
22. Soekarno-Hatta, Tangerang – Ternate seharga Rp 1.460.000
23. Soekarno-Hatta, Tangerang – Jayapura seharga Rp 2.326.000 
Namun, jumlah kursi untuk tarif promo tersebut terbatas dan berlaku pada waktu keberangkatan tertentu.
Danang mengatakan, tarif yang berlaku belum termasuk tarif bagasi tercatat, pelayanan jasa penumpang udara, pajak pertambahan nilai (PPN) dan biaya asuransi.
"Tarif spesial menjadi salah satu wujud apresiasi Lion Air kepada travelers selama ini atas kepercayaan terbang dan sudah berkontribusi dalam meningkatkan kinerja ketepatan waktu operasional," kata Danang.
Penurunan harga tiket
Pemerintah memutuskan akan menurunkan harga tiket pesawat penerbangan murah atau low cost carrier ( LCC) dengan jadwal tertentu.
Namun, penurunan harga tiket pesawat LCC tersebut baru akan efektif pada pekan depan.
"Pelaksanaan dari kebijakan ini baru akan dilaksanakan efektif seminggu kemudian setelah diumumkan oleh masing-masing maskapai terkait," ujar Menko Perekonomian Darmin Nasution di kantornya, Jakarta, Kamis (20/6/2019).
Darmin menjelaskan, penurunan harga tiket pesawat ini hanya berlaku untuk penerbangan domestik saja.
Selain itu, penurunan harga tiket ini juga hanya berlaku di jadwal-jadwal tertentu saja.
"Tentu karena penerbangan tertentu saja yang dapat keringanan itu ada batasnya. Kalau misalnya (penurunan harga untuk penerbangan) siang, ya berarti enggak bisa milih (penerbangan) pagi," kata Darmin.
Darmin mengaku pemerintah dalam mengambil keputusan ini pun telah mempertimbangkan keberlangsungan industri penerbangan nasional.
Dia tak ingin kebijakan yang diambil pemerintah membebani para maskapai.
"Kita melihat dengan ini menjawab harapan masyarakat untuk bisa terbang dengan biaya yang lebih terjangkau, tapi maskapainya juga suistanbility-nya terjaga," ucap dia.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jambi/foto/bank/originals/16052019_lion-air.jpg)