Berita Selebriti
Istri Agung Hercules Sebut Suaminya Derita Kanker Otak Jenis Glioblastoma Stadiun 4
Agung Hercules nampak duduk di atas ranjang rumah sakit dengan kepala plontos dan badan yang leboh kurus.
Istri Agung Hercules Sebut Suaminya Derita Kanker Otak Jenis Glioblastoma Stadiun 4
TRIBUNJAMBI.COM - Postingan Isa Wahyu Prastantyo atau dikenal sebagai Isa Bajaj bersama Agung Hercules, Minggu siang (16/6/2019) mengejutkan publik.
Pasalnya, dalam postingan itu nampak Isa dan Sinyorita tengah menjenguk Agung Hercules di sebuah kamar rumah sakit.
lebih mengejutkannya lagi, Agung Hercules memiliki penampilan yang berbeda dari ia yang biasanya.
Agung Hercules nampak duduk di atas ranjang rumah sakit dengan kepala plontos dan badan yang leboh kurus.
Baca: 12 Orang Tewas saat Tabrakan Beruntun di Tol Cikopo-Palimanan, Bus Maut Loncat ke Jalur Lain
Baca: Puasa Ayyamul Bidh Senin, Selasa, Rabu, Begini Bacaan Niat dan Keutamaannya
Baca: 6 Gejala Kanker Otak Seperti Diderita Agung Hercules, Ada Telinga Berdenging
Padahal, Agung Hercules dikenal sebagai penyanyi dan aktor dengan rambut gondrong dan badan kekar.
Foto yang diunggah oleh Isa, melalui akun instagramnya @isa_bajaj, dibubuhi caption doa untuk kesembuhan sahabatnya itu.
"Lekas sembuh dan sehat kembali mas @agunghercules88 kita lempar barbel dan motoran lagi mas," tulisnya.
Saat foto tersebut baru diposting, publik dibuat bertanya-tanya tentang penyakit apa yang tengah dihadapi oleh Agung Hercules, hingga ia kini memiliki penampilan yang jauh berbeda dari biasanya.
Setelah istri Agung Hercules terpantau menjawab salah satu komentar di akun instagram miliknya, baru diketahui fakta mengejutkan.
Sang istri, Mira Rahayu membeberkan penyakit yang diderita sang suami.
Baca: Ada Apa dengan Messi? Makan Waktu 40 Menit Jelaskan Kekalahan Argentina ke Wartawan
Baca: Trending di Youtube! Download Lagu MP3 Somi - Birthday, Lengkap dengan Lirik dan Video Clip
Lewat balasan komentar, Mira Rahayu mengabarkan, Agung Hercules menderita kanker otak jenis Glioblastoma.
Semakin mengejutkan, ternyata kanker otak yang diderita Agung sudah sampai di stadium 4.
"@mariah_sundara aamiinn ya robbal aalamiin CA otak teh Glioblastoma stadium 4. Piduana nya teh...." tulis Mira Rahayu di akun Instagram-nya.
Melansir Tribunnews.com mengutip dari doktersehat.com, glioblastoma adalah sejenis kanker yang terbentuk dari sel berbentuk bintang di otak, yang disebut dengan astrosit.
Kanker ini biasanya dimulai di serebrum, bagian otak terbesar pada orang dewasa.
Glioblastoma termasuk dalam subkelas glioma, yang memiliki subklasifikasi glioma sesuai tipe sel sebagai berikut: glioblastoma, ependimoma, meduloblastoma, oligodendroglioma, dan kista koloid.
Tribunnews juga mencoba menghubungi Peter, Manajer Agung.
Baca: 6 Gejala Kanker Otak Seperti Diderita Agung Hercules, Ada Telinga Berdenging
Baca: Jisoo BLACKPINK Dapat Respon Mengejutkan ini dari Penggemar, Sempat Mencoba Memarahi BLINK!
Peter menyebut, kini Agung tak lagi dirawat di RSUD Tangerang.
Namun, ia mengaku tak mengetahui kabar terkini Agung.
“Sudah enggak (di RSUD Tangerang)."
"Kalau masih dirawat atau enggak, saya enggak tahu,” katanya.
Peter mengaku tak mengetahui kabar terkini Agung karena keluarga Agung-lah yang kini mengurus artisnya itu.
“Sekarang saya enggak tahu dirawat di mana, karena dia yang megang sudah keluarganya,” ujar pria yang telah 7 tahun menjadi manajer Agung itu.
Saat ditanya lebih lanjut terkait kondisi Agung, Peter belum dapat menjawab dengan rinci.
"Nanti dulu ya, saya sedang meeting,” tutupnya. (Tribunnews)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jambi/foto/bank/originals/17062019_agung-hercules.jpg)