Nonton Perdana Asimetris, Targetkan 100 Penonton
Pemutaran perdana film dokumenter Asimetris telah ramai dihadiri para penonton. Pemutaran film ini serentak di 26 daerah di Indonesia,
Penulis: Mareza Sutan AJ | Editor: Fifi Suryani
Laporan Wartawan Tribun Jambi, Mareza Sutan A J
TRIBUNJAMBI.COM, JAMBI - Pemutaran perdana film dokumenter Asimetris telah ramai dihadiri para penonton. Pemutaran film ini serentak di 26 daerah di Indonesia, Selasa (13/3/18).
Film yang menceritakan tentang Ekspedisi Indonesia Biru ini diinisiasi oleh beberapa pihak. Antara lain, Wahana Lingkungan Hidup (WALHI), Aliansi Jurnalis Independen (AJI), Perkumpulan Hijau (PH), Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI), dan Forum Film Jambi.
Baca: Warga di 2 Kecamatan Resah, Perampok Terekam CCTV Bawa Kabur TV, Laptop dan Barang Berharga
Produser film ini adalah Indra Jati dan Dandhy Laksono. Film ini produksi Watchdoc - Ekspedisi Indonesia Biru.
Menurut Rudiansyah, Ketua WALHI Jambi, film ini merupakan bentuk kampanye lingkungan hidup.
"Film ini didokumentasikan sejak 2015 lalu," katanya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jambi/foto/bank/originals/13032018_nonton-perdana_asimetris_20180313_211505.jpg)