Satu Ketua Panwas Bungo Mundur
Harun Alrasyid selaku koordinator divisi Sumber Daya Manusia Panwas(Panitia Pengawas Pemilu) Bungo membenarkan
Penulis: Jaka Hendra Baittri | Editor: Nani Rachmaini
TRIBUNJAMBI/JAKA HENDRA BAITTRI
Harun Al Rasyid selaku koordinator sumber daya manusia Panwas Bungo, pada Rabu (3/1).
TRIBUNJAMBI.COM, MUARA BUNGO - Satu orang ketua komisioner pengawas pemilu Bungo mundur.
Harun Alrasyid selaku koordinator divisi Sumber Daya Manusia Panwas(Panitia Pengawas Pemilu) Bungo membenarkan hal ini, pada Rabu (3/1).
"Surat masuknya tanggal 2 Januari lalu," katanya.
Ade Juniardi yang mengundurkan diri ini diketahui menjabat sebagai panwas Kecamatan Rimbo Tengah. Hal ini menurut Harun akan dibahas pada rapat pleno dahulu.
"Pada rapat pleno nanti ditentukan penggantinya," katanya.
Satu kecamatan di Bungo ada tiga komisioner panwas. Jika dijumlahkan dari 17 kecamatan di Bungo berarti ada 51 orang.
Mundurnya satu ketua komisioner panwas di Kecamatan Rimbo Tengah ini mengurangi jumlahnya menjadi 50 anggota komisioner. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jambi/foto/bank/originals/harun-al-rasyid_20180103_163058.jpg)