Korban Puting Beliung Sarolangun Dapat Bantuan

Pj Bupati Sarolangun, Arif Munandar turun meninjau korban yang rumahnya ambruk terkena

Penulis: Herupitra | Editor: Fifi Suryani
TRIBUN JAMBI/HERUPITRA

TRIBUNJAMBI.COM, SAROLANGUN - Pj Bupati Sarolangun, Arif Munandar turun meninjau korban yang rumahnya ambruk terkena bencana puting beliung , Jumat (14/10). Kepada warga yang terkena musibah Pj Bupati menyampaikan rasa prihatinnya.

Pj Bupati didampingi Sekda Thabroni, Kepala DPPKAD Sarolangun, Iskandar dan Staf BPBD Sarolangun menyerahkan bantuan dana rehab rumah Rp 5 juta kepada salah satu korban yang rumahnya ambruk. Selain itu ia juga memberikan bantuan logistisk seperti makanan siap saji, terpal dan tikar.

"Sabar pak ya, kami ada bantuan mohon jangan dilihat jumlahnya. Semoga bapak senang menerima bantuan dari kami,” kata Pj Bupati, di Desa Pulau Lintang Kecamtan Bathin VIII.

"Untuk bantuan rumah yang ambruk semuanya dapat, tapi tergantung kondisi kerusakan. Maksimal 12 juta kalau kerusakan parah. Nanti ada petugas yang mendata," tambahnya.

Untuk bantuan para korban yang tak sempat Pj Bupati kunjungi, secara simbolis diserahkan kepada camat Bathin VIII, Masri untuk selanjutnya disalurkan. Begitupun untuk korban di kecamatan Sarolangun juga dikoordinir oleh Camat setempat dan BPBD.

Dalam kesempatan itu juga Pj Bupati mengingatkan warganya agar tetap waspada mengingat prediksi BMKG hingga Desember Sarolangun masih berpotensi puting beliung karena curah hujan masih tinggi.

“Kita minta pohon yang sekitar rumah ditebang agar tidak membahayakan. Karena potensi puting beliung untuk Jambi wilayah barat masih terjadi,” ungkapnya.

Sebelumnya diketahui angin puting menerjang wilayah Sarolangun dua hari yang lalu. 26 rumah dan satu mushalla rusak dalam kejadian itu.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved