BCA Simpang Rimbo Dibobol

Satu Brankas dan Dua ATM Dibobol Maling

Sekitar pukul 03.20 wib, Bank Central Asia (BCA) unit Simpang Rimbo dibobol oleh sekelompok orang yang tak dikenal.

Penulis: Tommy Kurniawan | Editor: Nani Rachmaini
TRIBUNJAMBI/TOMMY KURNIAWAN
Subuh tadi, Sabtu (30/1/2016) sekitar pukul 03.20 wib, Bank Central Asia (BCA) kantor KAS Simpang Rimbo dibobol oleh sekelompok orang yang tak dikenal. 

Laporan Wartawan Tribun Jambi, Tommy Kurniawan

TRIBUNJAMBI.COM, JAMBI - Sekitar pukul 03.20 wib, Bank Central Asia (BCA) unit Simpang Rimbo dibobol oleh sekelompok orang yang tak dikenal.

Sebelum melancarkan aksinya, pelaku sempat menyewa ruko tepat di samping bank BCA tersebut hingga akhirnya ia membobol bank tersebut dari dinding ruko yang disewanya.

"Satu brankas dan dua ATM di ambilnya, kisaran Rp 300 juta," kata Ramlan, Koordinator ATM BCA Patimura.

Ia mengaku, dari pantauan CCTV sendiri pelaku berjumlah tiga orang. "Kalau dari CCTV memanh tiga orang, tapi dak tau jugo di dalam rukonyo ado lagi," katanya. (*)

Sumber: Tribun Jambi
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved