Sara Wijayanto Ingin Peran Hantu Jika Ada Tawaran Main Lagi
Penyanyi dan model Saraswati Wijayanto atau Sara Wijayanto berharap bisa mendapatkan peran yang lebih menantang.
TRIBUNJAMBI.COM, JAKARTA -- Penyanyi dan model Saraswati Wijayanto atau Sara Wijayanto berharap bisa mendapatkan peran yang lebih menantang setelah dia memainkan karakter peramal dalam film Tarot. Istri ilusionis Demian Aditya itu mengaku ingin berperan sebagai hantu untuk proyek film berikutnya.
"Kayaknya seru. Pengin memang main horor. Pengin jadi hantu. Ya enggak apa-apa jelek, pengin aja. Apalagi cerita riil," ujar Sara dalam wawancara sebelum press screening film Tarot, di Plaza Indonesia XXI, Jakarta Pusat, Kamis (30/4/2015).
Sara yang baru merintis karier sebagai artis peran, mengaku gembira mendapat kepercayaan sutradara Jose Poernomo untuk bermain dalam film Tarot. "Aku pertama kali ditelepon. Kaget dan panik, karena gue enggak pernah main film sama sekali. Tapi semua berjalan lancar dan seru sih. Jadi pengalaman pertama," kata perempuan yang mengaku memiliki indera keenam tersebut.
Kata Sara, tantangan beradu akting di layar lebar dialaminya terasa ketika harus menghafal skenario yang cukup panjang. Menurut dia, hal itu di luar kebiasaannya.
"Gue bangga bisa apalin skrip yang panjang," kata Sara.
Kendati demikian, Sara mengaku lega karena berhasil mencicipi dunia seni peran. Padahal, bermain film bukan lah impiannya. "Sama sekali enggak. Tapi senang dan enjoy. Apalagi pemain dan sutradara ngajak suasananya nyaman dari awal," ujar dia. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jambi/foto/bank/originals/sara-wijayanto_20150501_202349.jpg)