Tribun Jambi Shopping

Nenek 62 Tahun Ini Siap "Tempur"

"Saya sudah siap tempur, sudah pakek sandal plastik biar bisa cepet jalannya,"

Penulis: Teguh Suprayitno | Editor: Nani Rachmaini

Laporan Wartawan Tribun Jambi Teguh Suprayitno

TRIBUNJAMBI.COM, JAMBI - Tiga keluarga pemenang Tribun Shopping buat 'ribut' market mal Trona pada Sabtu (20/12) malam kemarin. Betapa tidak tiga keluarga tersebut bawa seabreg keluarganya ikut adu belanja cepat, untuk menangkan hadiah tambahan dari sponsor.

Haji Hasan datang rame-rame dengan dua anak, tiga cucu dan satu cicitnya. Sementara keluarga haji Zaelani dan Yulia istrinya membawa anak, menantu dan dua cucu untuk tambahan pasukan belanja, bahkan kata nenek 62 tahun tersebut rencanya dua anaknya yang ada di Medan dan Muara Bungo juga mau ikut. Sayang keduanya sibuk kerja, sehingga tak bisa ikut merasakan keseruan belanja Tribun Shopping.

Sri Suharti pemenang Tribun Shopping lainnya juga datang bersama Purnadi suaminya dan kedua anaknya. Bahkan keluarga ini mengaku telah menyiapkan strategi khusus untuk memenangkan adu belanja malam Minggu kemarin.

"Kita sudah siapin strategi khusus dari rumah tadi. Pokoknya kita nyebar cari barang masing-masing," kata Purnadi.

Waktu belanja yang dibatasi hanya lima menit membuat tiga anggota keluarga tersebut meski ngebut ambil barang belanjaan. Namun itu tak buat soal bagi keluarga haji Zaelani, haji Hasan dan Sri Suharti, sebab ketinyanya bawa banyak pasukan.

"Saya sudah siap tempur, sudah pakek sandal plastik biar bisa cepet jalannya," kata Yulia. Nenek 62 tahun itu terlihat semangat betul.

Seperti biasa pukul 19,00 pertarungan belanja dimulai. Sontak anggota keluarga pemenang Tribun Shopping langsung ikut merangsek ke dalam market. Mereka belanja keroyokan dan langsung masuk-masukin belanjaan. Belum lima menit barang belanjaan sudah menggunung di dalam troli.

Bukan yang paling cepat belanja akan menang, tetapi ada item wajib yang harus dibeli oleh peserta belanja geratis ini. Dan juga total barang belanja mereka juga dibatasi Rp 500 ribu.

Yuliana terlihat kegirangan setelah keluarga haji Zaelani ditetapkan oleh panitia sebagai pemenang, meski total belanja mereka mencapai Rp 652 ribu, angka tersebut jauh lebih banyak dibanding total belanja keluarga Punadi yang hanya Rp 500an. Yang buat beruntung keluarga Zaelani berhasil mengumpulkan empat item wajib.

"SubhanaAllah, Alhamdulillah seneng banget bisa menang," kata nenek Zikra ini. "Pas akhir bulan ada kacang, sirup, banyak makan. Jadi pas anak-anak ngumpul gak perlu beli-beli lagi," imbuhnya.

Meski usianya tak lagi muda namun Yuliana mengaku menikmati acara Tribun Shopping. "Seru banget, buat hiburan juga," katanya sumringah.

Sumber: Tribun Jambi
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved