Skandal Nazaruddin

Ingin Meliput Nazaruddin? Bayar Rp 20 Ribu Dulu

TRIBUNJAMBI.COM - Petugas Bandara Halim Perdana Kusumah meminta bayaran Rp 20 ribu kepada wartawan.

Editor: ribut
JAKARTA, TRIBUNJAMBI.COM - Petugas Bandara Halim Perdana Kusumah meminta bayaran Rp 20 ribu kepada wartawan yang hendak meliput kedatangan Nazaruddin, Sabtu (13/8/2011). Menurut petugas, uang itu adalah biaya administrasi untuk bisa masuk meliput ke area dalam bandara.


Awalnya, seorang karyawan meminta wartawan mengantre untuk didaftar, dengan menunjukkan kartu identitas diri. Di tengah pendaftaran tersebut, petugas meminta dana sebesar Rp 20 ribu sebagai biaya masuk meliput ke area dalam bandara.


"Mas, biayanya dua puluh ribu per media atau orang," ujar petugas tersebut.


Hal ini sempat diprotes oleh para wartawan. "Kok malah ada biaya," ujar seorang wartawan. Petugas itu pun berdalih hal tersebut sudah menjadi aturan.


Meskipun demikian, awak media yang tak ingin kehilangan momen kedatangan Nazaruddin tetap membayar biaya yang diminta oleh petugas agar dapat masuk ke areal dalam Bandara. (*)

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved