Jalan Rusak
Macet Disebabkan Tronton Masuk Lobang
MUARA BULIAN, TRIBUNJAMBI.COM - Kemacetan yang terjadi, kata Karman
Penulis: Suang Sitanggang | Editor: Rahimin
Laporan Wartawan Tribun Jambi, Suang Sitanggang
MUARA BULIAN, TRIBUNJAMBI.COM - Kemacetan yang terjadi, kata Karman, seorang warga, karena ada sebuah tronton yang terperosok pada jalan berlubang. Karena badan jalan yang tidak terlalu lebar, kendaraan hanya bisa bergerak satu jalur selama tronton itu terjebak disana. Semakin lama semakin panjang, akhirnya seperti ini,†ucapnya.Â
 Jalan lintas lintas barat itu sendiri kondisinya terlihat sudah cukup memprihatinkan. Badan jalan banyak yang hancur dan berlubang, dan diperparah lubang di badan jalan yang sudah dalam dan lebar. Kesulitan untuk melintasi jalan itu hampir diucapkan oleh semua pengendara. Berbahaya, kalau tidak hati-hati kendaraan akan terbalik,†ungkap seorang supir tronton pengangkut batubara.
 Hingga kemarin sore, kemacetan masih terus terjadi disana. Namun antrian kendaraan sudah semakin pendek. Tidak sampai ke simpang Pall V lagi, sudah berkurang sekitar dua kilometer,†ucap Ahmad, seorang warga yang baru melintas dari sana kepada Tribun saat dihubungi via ponsel.Â
 Kapolres Batanghari, AKBP Tjahyono Saputro melalui Kapolsek Muara Tembesi, AKP Sukamto, saat dikonfirmasi mengatakan pihaknya selama ini sudah berupaya menciptakan lalulintas yang aman dan lancar disana. Termasuk jalan berlubang, kami sudah turun tangan menimbunnya bersama warga. Tapi tetap saja tidak bisa bertahan lama kerena kendaraan bertonase besar tiap hari melintas,†ujarnya.
 Ia menambahkan, koordinasi dengan pihak-pihak terkait masalah jalan dan lalulintas juga sudah mereka lakukan. Sudah berulang kali kami lakukan koordinasi, tinggal menunggu action dari pihak berkompeten saja untuk memperbaikinya,†katanya.
 Untuk mengatasi kemacetan kemarin, pihaknya menggunakan sistem buka tutup atau bergantian jalan. Tidak bisa dari dua arah berjalan secara bersama-sama, jadi kita selang-selingi kendaraan melintas dari arah yang berlawanan. Sekarang sudah berangsur normal,†ungkapnya.Â
MUARA BULIAN, TRIBUNJAMBI.COM - Kemacetan yang terjadi, kata Karman, seorang warga, karena ada sebuah tronton yang terperosok pada jalan berlubang. Karena badan jalan yang tidak terlalu lebar, kendaraan hanya bisa bergerak satu jalur selama tronton itu terjebak disana. Semakin lama semakin panjang, akhirnya seperti ini,†ucapnya.Â
 Jalan lintas lintas barat itu sendiri kondisinya terlihat sudah cukup memprihatinkan. Badan jalan banyak yang hancur dan berlubang, dan diperparah lubang di badan jalan yang sudah dalam dan lebar. Kesulitan untuk melintasi jalan itu hampir diucapkan oleh semua pengendara. Berbahaya, kalau tidak hati-hati kendaraan akan terbalik,†ungkap seorang supir tronton pengangkut batubara.
 Hingga kemarin sore, kemacetan masih terus terjadi disana. Namun antrian kendaraan sudah semakin pendek. Tidak sampai ke simpang Pall V lagi, sudah berkurang sekitar dua kilometer,†ucap Ahmad, seorang warga yang baru melintas dari sana kepada Tribun saat dihubungi via ponsel.Â
 Kapolres Batanghari, AKBP Tjahyono Saputro melalui Kapolsek Muara Tembesi, AKP Sukamto, saat dikonfirmasi mengatakan pihaknya selama ini sudah berupaya menciptakan lalulintas yang aman dan lancar disana. Termasuk jalan berlubang, kami sudah turun tangan menimbunnya bersama warga. Tapi tetap saja tidak bisa bertahan lama kerena kendaraan bertonase besar tiap hari melintas,†ujarnya.
 Ia menambahkan, koordinasi dengan pihak-pihak terkait masalah jalan dan lalulintas juga sudah mereka lakukan. Sudah berulang kali kami lakukan koordinasi, tinggal menunggu action dari pihak berkompeten saja untuk memperbaikinya,†katanya.
 Untuk mengatasi kemacetan kemarin, pihaknya menggunakan sistem buka tutup atau bergantian jalan. Tidak bisa dari dua arah berjalan secara bersama-sama, jadi kita selang-selingi kendaraan melintas dari arah yang berlawanan. Sekarang sudah berangsur normal,†ungkapnya.Â