5 Sumber Kekayaan Maia Estianty dan 3 Sumber Kekayaan Irwan Mussry yang 'Tak Bakal Habis'
Berapa jumlah kekayaan Maia Estianty dan Irwan Mussry yang dikenal sebagai pengusaha kaya raya?
TRIBUNJAMBI.COM - Kabar pernikahan Maia Estianty dengan Irwan Mussry telah lewat. Terbaru, yang membikin ramai adalah harta kekayaan artis cantik ini.
Maia Estianty terkenal dengan artis yang "laris". Wajahnya kerap muncul di televisi dan panggung-panggung, tentu dengan bayaran yang tak sedikit, sehingga kehidupannya sangat mapan.
Setelah menikah dengan Irwan Mussry yang pengusaha kaya raya, tentu sumber kekayaan ibu dari Al, El dan Dul ini tambah berlimpah.
Berapa jumlah kekayaan Maia Estianty saat ini?
Penyanyi papan atas Maia Estianty lahir di Surabaya, Jawa Timur, 41 tahun lalu,
Karier Maia berawal dari penyanyi. Dia merupakan satu di antara penyanyi dari duo Maia dan sebelumnya dikenal sebagai kibordis dari duo Ratu.
Baca: Benarkah Pilot Silk Air yang Jatuh di Sungai Musi, Lakukan Aksi Bunuh Diri? Simak Fakta Sebenarnya
Baca: Yuk! Merapat ke Kantor Tribun Jambi, Menyaksikan Aksi Seniman Jambi Bercerita Tentang Lingkungan
Baca: Waspadai 5 Mitos Menurunkan Berat Badan, yang Belum Tentu Benar
Baca: Harga Tiket Lion Air Rp 100 Ribu, Jual Tiket Pesawat Promo Terjadwal
Selain bernyanyi, Maia juga terjun ke dunia artis dan menjadi pemeran komedi Extravaganza Trans TV, tetapi kemudian berhenti, lalu melanjutkan berperan di drama sit-kom OB RCTI untuk beberapa episode.
Maia menikah dengan musisi Ahmad Dhani dari grup band Dewa 19. Mereka memiliki 3 anak, yaitu Ahmad Al Ghazali, Ahmad El Jallaludin Rumi, dan Abdul Qodir Jaelani.
Setelah berumah tangga 12 tahun dan gonjang-ganjing kurang lebih 2 tahun Maia dan Dhani resmi bercerai pada tanggal 23 September 2008.
Meski menjanda, kekayaan Maia Estianty tidak surut, malah bertambah banyak. Lalu, dari mana Maia mendapatkan mendapatkan duit, terlebih dia dikenal memiliki gaya hidup mewah dan sosialita?
Berikut daftar sebagian sumber kekayaan Maia Estianty:
1. Menyanyi
Dia adalah penyanyi yang dibesarkan melalui duo Ratu. Maia membentuk grup musik ini bersama Pinkan Mambo.
Pada tahun 2003 album pertama mereka yang bertitel Bersama dengan single andalan 'Aku Baik-Baik Saja', 'Salahkah Aku Terlalu Mencintaimu', dan 'Jangan Bilang Siapa-Siapa'.
Tidak beberapa lama, Pinkan keluar dari Ratu dan memutuskan bersolo karier. Kedudukan Pinkan digantikan oleh Mulan Kwok yang didapat melalui proses audisi.
