Wisata Jambi
Rekomendasi Tempat Nongkrong di Jambi sejak Sore-Malam - Kawasan Sipin, Tugu Keris, Taman Jaksa
Banyak destinasi wisata Jambi yang menarik cocok menghabiskan waktu di sore hari hingga malam.
Penulis: tribunjambi | Editor: Suci Rahayu PK
TRIBUNJAMBI.COM, Jambi - Banyak destinasi wisata Jambi yang menarik cocok menghabiskan waktu di sore hari hingga malam.
Berikut rekomendasi tempat hangout di Kota Jambi dikutip dari berbagai sumber.
1. Taman Anggrek dan kawasan Telanaipura
Jangan lupa menikmati keindahan tempat wisata Taman Anggrek Sri Soedewi.
Lokasinya tepat di depan kantor Gubernur Jambi, di seberang RRI Jambi.
Kini Taman Anggrek Sri Soedewi disulap lebih modern dan kekinian.
Kilauan cahaya lampu dan penataan yang sempurna menarik pengunjung dari kalangan milenial.
Tak hanya tempat nongkrong, Anggrek Sri Soedewi cocok dijadikan tempat berwisata.
Taman Anggrek Si Soedewi telah berubah jadi semakin memesona.
Taman Anggrek Sri Soedewi Jambi ini penuh sejarah sejak diresmikan Tien Soeharto pada 4 April 1984 silam.
Baca juga: Rekomendasi Wisata Kuliner di Jambi, 2 Pilihan Makan Nasi Kebuli
Baca juga: Anak Hilang di Bukit Baling Muaro Jambi, Arya Anggara Terakhir Terlihat Naik Sepeda Motor
2. Gentala Arasy
Jembatan Gentala Arasy adalah tempat wisata yang banyak dikunjungi tamu dari luar daerah.
Gentala Arasy adalah akronim dari Genah Tanah Lahir Abdurrahman Sayoeti
Meski baru diresmikan di 2015, Gentala Arasy tak pernah sepi dari pengunjung.
Jembatan 503 meter ini adalah ikon kebanggan masyarakat Jambi.
Jembatan Gentala Arasy tak hanya sebagai tempat wisata.
Jembatan yang diresmikan Jusuf Kalla ini merupakan akses dari Tepian Tanggo Rajo menuju Jambi Seberang tepatnya di Kelurahan Arab Melayu, Pelayangan Kota Jambi.
Sebelum ada jembatan Gentala Arasy akses menuju lokasi tersebut pakai ketek (perahu kecil) yang kini digunakan sebagai kendaraan wisata.
Pemandangan Sungai Batanghari terhampar luas saat berjalan di jembatan ini.
Suasana semakin nikmat dengan cahaya remang lampu di malam hari.
Saat akhir pekan masyarakat Kota Jambi akan memadati Tugu Keris Siginjai.
Kawasan yang dikenal dengan Taman Jomblo adalah destinasi favorit masyarakat.
Lokasi tempat wisata ini ada di depan kompleks kantor Walikota Jambi.
Baca juga: Polres Batang Hari Jambi Gelar Patroli di SPBU, Cegah BBM Subsidi Disalurkan ke Pelangsir
Baca juga: Kronologi Tragis Siti Nurkalisah, Korban KDRT yang Dibakar Suami karena Mi Instan di Depan Ibu
4. Kawasan Pedestrian Sipin
Sore hari di kawasan ini ramai, baik untuk nongkrong ataupun jajan.
Beragam jajan ada di kawasan ini.
Hanya bermodal bayar parkir, kalian bisa menikmati beraneka jajanan dan menghabiskan waktu dari sore hingga malam hari di kawasan ini.
5. Taman Jaksa
Kawasan Taman Jaksa, Telanaipura juga bisa jadi pilihan tempat menghabiskan sore hingga malam bersama teman dan keluarga.
Deretan cafeshop bisa jadi pilihan nongkrong atau hanya sekedar membeli kopi dari kopi keliling (kopling) di trototar. (*)
Simak berita terbaru Tribunjambi.com di Google News
Simak informasi lainnya di media sosial Facebook, Instagram, Thread dan X Tribun Jambi
Baca juga: Cawe-cawe Politik Jokowi Dinilai Lecehkan Etika, Pengamat: Dia Ingin Mengikat Prabowo
Baca juga: Rekomendasi Wisata Kuliner di Jambi, 2 Pilihan Makan Nasi Kebuli
Baca juga: Prediksi Skor dan Statistik Fagiano Okayama vs Yokohama FC di J1 League Pukul 16.00 WIB
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.