Sinopsis
Penjelasan Ending Tak Ingin Usai di Sini, Persahabatan dan Perpisahan Mengharukan
Penjelasan endng film Tak Ingin Usai di Sini yang tayang di Netflix. Film ini diperankan Vanesha Prescilla, Bryan Domani, Rayn Wijaya.
Ringkasan Berita:Penjelasan Ending Tak Ingin Usai di Sini:
- K dan Cream, dua sahabat yang sama-sama kehilangan orang tua, hidup bersama sejak SMA dan saling melengkapi.
- Menjelang pernikahan Cream dengan Armand, K tetap mendampinginya hingga saat-saat terakhir.
TRIBUNJAMBI.COM - Simak penjelasan endng film Tak Ingin Usai di Sini yang tayang di Netflix.
Film ini diperankan Vanesha Prescilla, Bryan Domani, Rayn Wijaya dan Davina Karamoy.
Tak Ingin Usai di Sini mengisahkan tentang dua sahabat yang tinggal bersama hingga maut memisahkan.
Baca juga: Penjelasan Ending Film Haq, Perjuangan Muslimah Mencari Keadilan dalam Rumah Tangga
Mereka adalah K dan Cream yang bersama sejak SMA.
Mereka bersama karena baru saja ditinggal orangtua mereka yang meninggal.
Meski lawan jenis, hingga bertahun-tahun mereka tetap berteman.
K dan Cream juga memiliki kegemaran yang sama di bidang musik.
Meski tinggal bersama, K merahasiakan bahwa dirinya mengidap kanker stadium akhir.
Baca juga: Penjelasan Ending Baramulla, Misteri Hilangnya Anak-anak
K bahkan berniat mencarikan Cream pasangan hidup agar ketika dia meninggal, Cream tidak sendirian.
Cream pun akhirnya dekat dengan Dokter Armand.
Penjelasan Ending
Menjelang pernikahan Cream dan Armand, K menemani Cream fitting baju.
Bahkan K juga menemani untuk latihan pemberkatan pernikahan.
Rupanya selama ini Cream tahu bahwa K menderita penyakit.
Dulu ketika dokter menjelaskan penyakin K, Cream mendengarkan.
Jadi selama ini Cream tahu bahwa K sedang sekarat.
Ketika di rumah, mereka berjanji untuk saling terbuka dan tidak ada kebohongan.
Mereka mengambil foto bersama, K menyandarkan kepalanya di bahu Cream, ia meninggal dunia.
Foto-foto yang Vero ambil ketika K sekarat, akhirnya dipajang.
Update berita Tribun Jambi di Google News
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jambi/foto/bank/originals/Penjelasan-Ending-Tak-Ingin-Usai-di-Sini.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.