Berita Viral
Turun Tangan Prabowo Gegara 2 Guru Dipecat Usai Bantu Honorer, Giliran Polda Bongkar Tersangka
Presiden Prabowo Subianto akhirnya turun tangan langsung menangani polemik dua guru asal Luwu Utara yang sebelumnya diberhentikan tidak dengan
Penulis: Tommy Kurniawan | Editor: Tommy Kurniawan
PGRI juga telah melayangkan surat permohonan grasi kepada Presiden sebagai bentuk permintaan keadilan bagi dua guru yang telah mengabdi puluhan tahun tersebut.
Rasnal dan Abdul Muis diketahui telah mengajar selama puluhan tahun sebelum akhirnya kehilangan status ASN.
Keduanya dinyatakan bersalah karena pungutan Rp 20.000 yang sebenarnya dimaksudkan untuk membantu guru honorer.
Rasnal mengaku bahwa kesepakatan itu dibuat secara terbuka melalui rapat resmi sekolah.
"Saya tidak tega melihat mereka tetap mengajar tanpa bayaran. Ini murni soal kemanusiaan," ujarnya sebagaimana dikutip dari Kompas.com.
Namun, tindakan tersebut dinilai melanggar aturan sehingga digolongkan sebagai pungutan liar.
Niat baik tersebut berujung pada proses pemeriksaan, persidangan, hingga akhirnya divonis bersalah oleh Mahkamah Agung (MA).
Polda Turunkan Tim Propam untuk Selidiki Proses Hukum
Setelah Presiden Prabowo turun tangan, Tim Propam Polda Sulsel dikirim ke Polres Luwu Utara guna mengecek ulang prosedur penetapan tersangka terhadap Rasnal dan Abdul Muis.
Penetapan tersangka saat itu didasari laporan LSM serta pemeriksaan Inspektorat Pemkab Luwu Utara.
Rasnal dan Abdul Muis sempat divonis bebas di Pengadilan Tipikor Makassar.
Namun, Jaksa Penuntut Umum (JPU) mengajukan kasasi hingga Mahkamah Agung memutus keduanya bersalah.
Pasca putusan MA inkrah, Raznal dan Abdul Muis langsung diberhentikan tidak hormat sebagai ASN atas rekomendasi Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman.
Kapolda Sulsel Irjen Pol Djuhandhani Rahardjo Puro mengatakan pihaknya menurunkan tim untuk meninjau kembali seluruh proses penetapan tersangka di Polres Luwu Utara pada tahun 2022.
"Saya menurunkan tim dari Bid Propam Polri dan Bid Propam Polda Sulsel," ucap Djuhandhani, Kamis (13/11/2025).
Presiden Prabowo Subianto
Prabowo Subianto
guru
dipecat
Luwu Utara
diberhentikan tidak dengan hormat
SMAN 1 Luwu Utara
viral
Tribunjambi.com
| Histeris Siswa SMA Ada Cacing di Menu MBG hingga Viral, Kepala BGN: Cacing Tanah |
|
|---|
| Nestapa Honorer Sulsel, Guru Divonis MA, Bebas di Tipikor, Dipenjara di Kasasi, Dipulihkan Prabowo |
|
|---|
| Viral Video Pemuda di Bandung Dituding Tabrak Bocah yang Bermain, Rekaman CCTV Bongkar Kebenarannya |
|
|---|
| Cair BLT Kesra 2025 Rp 900 Hari Ini Jumat: Lihat di https//cekbansos.kemensos.go.id Via Online |
|
|---|
| 2 Guru Dipecat Gegara Bantu 10 Honorer Tak Bergaji: Polda Sulsel Periksa Polisi yang Tangani Kasus |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jambi/foto/bank/originals/Turun-Tangan-Prabowo-Gegara-2-Guru-Dipecat-Usai-Bantu-Honorer-Giliran-Polda-Bongkar-Tersangka.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.