Berita Jambi
Hari Bhayangkara 1 Juni, Polda Jambi Ajak Warga Berolahraga dan Bergembira di Lapangan Hitam
Hari Bhayangkara ke-79 yang jatuh pada 1 Juli 2025, Kepolisian Daerah atau Polda Jambi Jambi mengajak seluruh masyarakat untuk berolahraga dan bergem
TRIBUNJAMBI.COM, JAMBI - Dalam semangat menyambut Hari Bhayangkara ke-79 yang jatuh pada 1 Juli 2025, Kepolisian Daerah atau Polda Jambi Jambi mengajak seluruh masyarakat untuk berolahraga dan bergembira bersama di lapangan hitam Mapolda Jambi pada Selasa, (17/06/2025)
Kegiatan yang mengusung tema “Polri untuk Masyarakat”, ini dilaksanakan bukan untuk sekedar seremonial tahunan, melainkan bentuk nyata kedekatan Polri dengan masyarakat.
Olahraga bersama ini terbuka bagi umum. Warga Jambi dari berbagai latar belakang diundang untuk hadir, menikmati suasana hangat penuh kebersamaan, sekaligus berkesempatan membawa pulang doorprize menarik, mulai dari sepeda motor listrik, sepeda lipat, kulkas, mesin cuci hingga peralatan rumah tangga.

Tak hanya jajaran kepolisian, kegiatan ini juga melibatkan sejumlah instansi dan mitra Polri, seperti TNI, BNNP Jambi, Kementerian Hukum dan HAM, Kejaksaan, hingga Pengadilan Tinggi dan Negeri Jambi.
Kapolda Jambi Irjen Pol. Krisno H Siregar melalui Kabid Humas Polda Jambi Kombes Pol. Mulia Prianto menyebutkan bahwa kolaborasi ini mencerminkan kuatnya sinergi antar penegak hukum dan lembaga pemerintahan wilayah Jambi.
Baca juga: Gubernur Jambi Tekankan Nasionalisme dan Disiplin ASN demi Pelayanan Publik Berkualitas
Baca juga: OTK Serang 2 Tukang Senso di Yahukimo Sebabkan 1 Tewas, KKB Papua Tuding TNI Tembak Lansia
"Melalui kegiatan ini Polda Jambi ingin membangun semangat persatuan, meningkatkan kebugaran dan menciptakan ruang interaksi positif antara Polri dan masyarakat," ujar Kabid Humas Polda Jambi.

Dengan semangat sportivitas dan kebersamaan, peringatan Hari Bhayangkara kali ini diharapkan menjadi momentum untuk memperkuat kepercayaan publik dan dukungan terhadap Polri sebagai institusi yang terus bertransformasi menjadi lebih prediktif, responsif, dan transparan dalam menegakkan keadilan.
Kehadiran masyarakat bukan hanya mempererat tali silaturahmi, tetapi juga menjadi energi moral bagi Polri untuk terus mengabdi dan hadir sebagai pelindung serta pengayom rakyat. Hari Bhayangkara bukan hanya milik Polri, tapi milik kita semua. (adv)
Simak berita terbaru Tribunjambi.com di Google News
Baca juga: WAJAH Prabowo Berubah hingga Tolak Salaman dengan Bahlil, Tak Becus Urus Masalah Tambang Raja Ampat?
Baca juga: OTK Serang 2 Tukang Senso di Yahukimo Sebabkan 1 Tewas, KKB Papua Tuding TNI Tembak Lansia
Baca juga: Cepat Tanggap, Wabup Muaro Jambi Jun Mahir Tinjau dan Bantu Korban Kebakaran di Kademangan
WAJAH Prabowo Berubah hingga Tolak Salaman dengan Bahlil, Tak Becus Urus Masalah Tambang Raja Ampat? |
![]() |
---|
OTK Serang 2 Tukang Senso di Yahukimo Sebabkan 1 Tewas, KKB Papua Tuding TNI Tembak Lansia |
![]() |
---|
Cepat Tanggap, Wabup Muaro Jambi Jun Mahir Tinjau dan Bantu Korban Kebakaran di Kademangan |
![]() |
---|
Kode Redeem MLBB Mobile Legends Selasa 17 Juni 2025, Spesial Banjir Skin dan Diamond Khusus Hari Ini |
![]() |
---|