Dies Natalis ke 60, Unja Adakan Kejuaraan Tenis Rektor Cup, Muhammad Ali: Juni 2023 se-Sumatera
Menurut Ali, bukan hanya sebatas kejuaraan tenis, perlombaan bola voli juga jadi bagian dari memeriahkan dies natalis Unja
Penulis: Rara Khushshoh Azzahro | Editor: Rahimin
TRIBUNJAMBI.COM, JAMBI - Dies Natalis Universitas Jambi (Unja) yang ke 60 diadakan kejuaraan Tenis Rektor Cup 2023.
Acara dilaksanakan di lapangan tenis Telanaipura dari 4-7 Mei 2023 untuk beregu putra.
Ada juga tenis untuk dewasa, dan pada Juni 2023 nanti diperuntukkan bagi junior se-Sumatera.
"Kita yang mengadakan, dan se-Sumatera itu daftar ke kita," kata Dr Muhammad Ali S.Pd., M.Pd., Koordinator Olahraga Dies Natalis Unja 2023 pada Tribunjambi.com.
Menurut Ali, bukan hanya sebatas kejuaraan tenis, perlombaan bola voli juga jadi bagian dari memeriahkan dies natalis Unja.
Mulai dari lintas fakultas, dan tenaga pendidik bergabung dalam perlombaan voli, serta tarik tambang.
Ali menyampaikan, agenda yang dilakukan dalam rangkaian dies natalis merupakan upaya dari memperkenalkan Unja.

"Bahwa masyarakat dapat mengetahui Unja bahkan sekedar kampus biasa, melainkan khas dengan olahraganya," ujarnya.
Terlebih memberitahukan bahwa Unja merupakan tempat pencetak sosok terbaik dalam bidang olahraga.
"Kejuaraan-kejuaraan junior juga, yang Insya Allah tahun depan akan kita lakukan secara nasional," katanya lagi.
Ali juga bilang, orang-orang tersebut ada di kejuaraan-kejuaraan baik Porprov, maupun PON.
"Dalam waktu dekat akan dilakukan pada Juli Porprov akan kita ikut sertakan, dan akhir 2023 akan dilakukan persiapan untuk PON Aceh," ujarnya.
Muhammad Ali berujar, rata-rata atlet yang mewakili Jambi merupakan mahasiswa Unja.
"Atlet pada tiap cabang olahraga (cabor) yang nanti berangkat pada bulan Juli hampir rata-rata ada di Unja," jelasnya.
Ali berharap pada usia Unja yang ke 60 dapat mendukung Provinsi Jambi berprestasi dibidang olahraga.
Baca berita terbaru Tribunjambi.com di Google News
Baca juga: UNJA Gelar Seminar Nasional Pengelolaan Pertambangan Batubara dalam Rangka Dies Natalis ke-60
Baca juga: UNJA Berharap 14 Sesi UTBK pada Gelombang Kedua Tidak Ada Kendala
Baca juga: Berkaca Dari Pelaksanaan Tahun Lalu, UTBK Unja Tahun Ini Berjalan Mulus
Jadwal Perempat Final Sudirman Cup 2023, Indonesia Dihadang China |
![]() |
---|
Keluar Dari Partai Gerindra, Sandiaga Uno Belum Tentukan Bergabung ke Partai Mana |
![]() |
---|
Spoiler Boruto Chapter 81 Sub Indonesia: Akankah Himawari berpindah pihak di Boruto? |
![]() |
---|
Desta dan Natasha Rizki Sudah Pisah Rumah Setahun Sebelum Gugatan Cerai |
![]() |
---|
Jokowi Tunjuk Mahfud MD Jadi Plt Menkominfo Johnny G Plate Yang Ditahan Kejagung |
![]() |
---|