Sudirman Cup 2023

Pasangan Dejan/Gloria Kalah dari Wakil Thailand, Kini Indonesia Tertinggal 0-1

Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja kalah dari wakil Thailand  Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai

Penulis: Heri Prihartono | Editor: Heri Prihartono
BADMINTON PHOTO/MIKAEL ROPARS
Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja kalah dari wakil Thailand  Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai di Sudirman Cup 2023 

TRIBUNJAMBI.COM - Indonesia tertinggal 0-1 saat menghadapi Thailand untuk penentuan juara grup, hari ini Kamis 18 Mei 2023 .

Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja kalah dari wakil Thailand  Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai.

Dejan/Gloria menyerah 17-21, 19-21.

Garuda Muda harus mewaspadai pemain Thailand yang  punya kekuatan yang berimbang.

Thailand sukses menaklukan Kanada dan Jerman di babak penyisihan grup.

Hal yang sama dilakukan Indonesia, menang atas Kanada 5-0 dan kalahkan Jerman 4-1.

Babak penentuan juara grup ini berlangsung sengit.

Anthony Sinisuka Ginting mengaku siap tempur hadapi Thailand.

Ginting siap tempur menghadapi siapa pun yang akan diturunkan Thailand termasuk Kunlavut Vitidsarn.

"Siap! kalau ditunjuk tentu saya siap, siapapun lawannya," kata Ginting dikutip dari Bolasport mengutip rilis PBSI.

Sebelumnya Indonesia dipastikan lolos ke perempat final setelah taklukan Jerman di Sudirman Cup 2023, Selasa (16/5).

Kemenangan Indonesia tercipta lewat Apriyani/Siti Fadia menghadapi Stine Kuespert/Emma Moszcynxky.

Di laga sebelumnya Gregoria Mariska Tunjung ciptakan Keunggulan Indonesia di Sudirman Cup 2023 

Gregoria menang mudah atas Yvonne Li 21-8, 21-14.

Halaman
123
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    berita POPULER

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved