Pekerja Bangunan Tersengat Listrik

Seorang Pekerja Bangunan di Batanghari Tersengat Listrik, Ini Imbauan PLN

Diduga akan mengecat sebuah bangunan, seorang tukang di Kabupaten Batanghari tersengat arus listrik tegangan tinggi.

Tribunjambi.com/Srituti
Seorang Pekerja Bangunan di Batanghari Tersengat Listrik Langsung Dilarikan ke RS 

TRIBUNJAMBI.COM, BATANGHARI - Diduga akan mengecat sebuah bangunan, seorang tukang di Kabupaten Batanghari tersengat arus listrik tegangan tinggi.

Kejadian pada Selasa (9/5/2023) dimana korban memanjat atap bangunan yang merupakan rumah makan yang berlokasi di Simpang Rengas Condong kecamatan Muara Bulian Kabupaten Batanghari.

Setelah dilakukan proses evakuasi, korban yang diketahui bernama Isep tersebut langsung dilarikan ke rumah sakit dengan kondisi luka bakar dipunggung belakang dan setengah sadar.

Terkait kejadian ini Manager PLN Muara Bulian, Zera Fitrizon membenarkan hal tersebut. Namun pihaknya belum dapat memastikan penyebab dan kronologis kejadian.

"Kita belum tau pasti kenapa korban bisa sampai diatas sana," ujarnya. Selasa, (9/5/2023).

Ia menghimbau kepada masyarakat agar lebih berhati-hati dan menghubungi pihak PLN jika hendak melakukan aktivitas didekat instalasi listrik.

"Himbauan kami agar setiap masyarakat yang bekerja didekat instalasi listrik untuk menghubungi PLN supaya dilakukan langkah pengamanan," ujarnya.

Simak berita terbaru Tribunjambi.com di Google News

Baca juga: Kejati Jambi Sita Rumah Mewah di Kawasan Bintaro Dalam Korupsi yang Libatkan Dirut Bank Jambi

Baca juga: Kronologi Meninggalnya Warga Binaan Lapas Muara Sabak, Ditemukan Tewas Tergantung di Kamar Mandi

Baca juga: Cerita El Rumi Diajak Prabowo Masuk Partai Gerindra, Putra Ahmad Dhani Merasa Terhormat

Sumber: Tribun Jambi
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved