Renungan Kristen
Renungan Harian Kristen 9 Mei 2023 - Melayani Sebagai Tanda Kasih
Bacaan ayat: Yohanes 21:15 (TB) Sesudah sarapan Yesus berkata kepada Simon Petrus: "Simon, anak Yohanes, apakah engkau mengasihi Aku lebih dari pada m
Renungan Harian Kristen 9 Mei 2023 - Melayani Sebagai Tanda Kasih
Bacaan ayat: Yohanes 21:15 (TB) Sesudah sarapan Yesus berkata kepada Simon Petrus: "Simon, anak Yohanes, apakah engkau mengasihi Aku lebih dari pada mereka ini?" Jawab Petrus kepada-Nya: "Benar Tuhan, Engkau tahu, bahwa aku mengasihi Engkau." Kata Yesus kepadanya: "Gembalakanlah domba-domba-Ku."
Oleh Pdt Feri Nugroho
Pasti menjengkelkan, ketika kasih yang kita berikan dengan tulus, diragukan oleh orang lain! Masalahnya memang kasih telah terdistorsi (penyimpangan) oleh dosa.
Rasa curiga telah meracuni pikiran banyak orang. Tidak gampang untuk menerima kebaikan, sebab kebaikan kadang dimanipulasi untuk kepentingan dan keuntungan.
Lidah itu tidak bertulang sehingga mudah mengatakan dan menyatakan kasih namun ada maksud terselubung dibalik setiap pernyataan tersebut.
Orang bilang, "Ada udang di balik batu." Ada maksud tersembunyi dibalik sesuatu yang terlihat
. Bukankah Iblis yang pertama kali menawarkan pikiran curiga kepada Hawa untuk mencurigai Tuhan?
Tidak bisa dihindari, dalam hidup telah tercipta lingkaran yang terus berputar tanpa ujung, ketika pengalaman buruk memberikan pelajaran untuk curiga terhadap segala hal.
Untuk memutus lingkaran tersebut, diperlukan keberanian yang kuat agar bisa kembali seperti semula bahwa Allah melihat segala yang diciptakan-Nya sungguh amat baik!
Petrus sedikit keki ketika tiga kali Yesus bertanya hal yang sama, "Simon, anak Yohanes, apakah engkau mengasihi Aku lebih dari pada mereka ini?"
Mungkin ini terkait dengan tiga kali Petrus menyangkal Yesus, sehingga Yesus seakan memberi pesan tersembunyi agar Petrus jangan mengulangi kesalahan yang sama.
Namun jangan berfikir bahwa Yesus sedang membalas perlakukan Petrus yang menyangkal hingga tiga kali, padahal sudah diperingatkan!