Dinas Perkim Kabupaten Batanghari Segera Pasang 548 PJU, Ditargetkan Juni Selesai
Dinas Perkim Kabupaten Batanghari pada tahun 2023 ini menganggarkan pemasangan 548 Penerang Jalan Umum (PJU).
Penulis: Srituti Apriliani Putri | Editor: Teguh Suprayitno
TRIBUNJAMBI.COM, BATANGHARI - Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman (Perkim) Kabupaten Batanghari pada tahun 2023 ini menganggarkan pemasangan 548 Penerang Jalan Umum (PJU).
Kepala Dinas Perkim Kabupaten Batanghari, Shomad mengatakan nantinya PJU tersebut akan dipasang secara merata diseluruh Kabupaten Batanghari.
"Kalau pemasangan itu merata, hampir diseluruh pelosok desa dan hampir seluruh kecamatan dapat," ujarnya
Shomad mengatakan ditahun 2023 ini pihaknya tidak lagi menggunakan lampu LED untuk PJU.ia mengatakan lampu PJU yang nantinya akan dipasang tersebut merupakan lampu dengan jenis tenaga surya.
"Berdasarkan instruksi pak Bupati dan untuk penghematan juga, kita tidak lagi menggunakan lampu LED. Melainkan jenis lampu tenaga surya," jelasnya.
Diketahui, untuk setiap satu set lampu PJU yang akan dipasang. Dinas Perkim Kabupaten Batanghari menganggarkan sebesar Rp15 juta. Dan pemasangan lampu PJU ini ditargetkan dapat selesai pada bulan Juni mendatang.
"Kita target diakhir Mei ini sudah ada progres dan insyaallah diakhir Mei atau di Juni progresnya sudah 100 persen," ujar Shomad.
Baca juga: Hingga April 2023 Angka Pencari Kerja di Batanghari Sudah Mencapai 750 Orang
Baca juga: Percepatan Program PTSL, Bupati Batanghari Serahkan 515 Sertifikat Tanah pada Masyarakat
Baca juga: Sampai Hari Ini Belum Ada Parpol di Kabupaten Batanghari yang Mendaftar
Penanaman Perdana Padi di Umo Tinggal, Sekda Batanghari: Pemerintah Fokus Sektor Pertanian |
![]() |
---|
Seleksi Lelang Jabatan di Batanghari Dihentikan, Pansel Sebut Tak Ada Peserta yang Memenuhi Syarat |
![]() |
---|
Kejari Batanghari Hibahkan 11 Unit Motor Barang Bukti Minyak Ilegal pada Pemkab Batanghari |
![]() |
---|
Siap Siaga, Ini Wilayah Batanghari Jambi yang Berpotensi Karhutla |
![]() |
---|
Pengusaha Warung Makan Rugi Akibat Jalan di Kelurahan Rengas Condong Rusak |
![]() |
---|