Berita Tanjab Timur

Cuaca Tidak Menentu, Ribuan Wisatawan Tetap Liburan ke Pulau Berhala

Di tengah cuaca tak menentu, animo masyarakat berlibur ke Pulau Berhala masih sangat tinggi.

Penulis: anas al hakim | Editor: Suci Rahayu PK
Tribunjambi.com/Anas Alhakim
Di tengah cuaca tak menentu, animo masyarakat berlibur ke Pulau Berhala masih sangat tinggi. 

TRIBUNJAMBI.COM, MUARASABAK - Di tengah cuaca tak menentu, animo masyarakat berlibur ke Pulau Berhala masih sangat tinggi.

Hingga lima hari setelah lebaran tercatat ada 1.888 wisatawan baik dari Kabupaten Tanjung Jabung timur maupun daerah lain yang menyeberang di tengah kondisi cuaca tidak menentu saat ini.

Kepala Pos PAM Nipah Panjang IPDA Sumitra mengatakan, puncak animo ini terjadi pada 3 hari setelah lebaran yakni di angka 1.116 wisatawan.

Mulanya mereka yang akan menyebrang ke Pulau Berhala berangkat dari pelabuhan Kecamatan Nipah Panjang menggunakan speedboat maupun kapal motor.

Rata-rata dalam satu kapal pompong dan speedboat berisikan 20 hingga 30 penumpang dalam satu hari. Kapal bisa tiga kali melakukan trip keberangkatan tergantung dengan kondisi muka air.

"Rata-rata dalam satu kapal pompong dan speedboat berjumlah 20 hingga 30 orang perharinya,"ujarnya, Jumat (28/04/24).

Baca juga: Arus Balik Lebaran, Jalan Lintas Jambi-Muara Sabak Terpantau Lancar dan Lenggang

Baca juga: Usai Deklarasi Dukung Ganjar Pranowo, Hanura Langsung Tancap Gas, Kumpulkan Ketua DPD se-Indonesia

Ipda Sumitra menyebutkan, kendati di tengah cuaca yang tidak menentu akibat peralihan musim hujan ke kemarau. Serta saat ini jumlah wisatawan yang akan menuju ke Pulau Berhala setiap harinya bertambah.

Ia menghimbau agar wisatawan yang berangkat untuk berhati-hati dan kepada jasa travel air untuk bisa melengkapi jaket pelampung.

"Mengingat kemarin baru saja ada kejadian kecelakaan kapal di perairan Indragiri hilir provinsi Riau, jasa travel air diminta untuk tidak membawa penumpang melebihi manifes yang telah ditetapkan dan dianjurkan untuk dikenakan jaket pelampung bagi seluruh penumpang," pungkasnya. (Tribunjambi.com/Anas Alhakim)

 

Simak berita terbaru Tribunjambi.com di Google News

Baca juga: Arus Balik Lebaran, Jalan Lintas Jambi-Muara Sabak Terpantau Lancar dan Lenggang

Baca juga: Usai Deklarasi Dukung Ganjar Pranowo, Hanura Langsung Tancap Gas, Kumpulkan Ketua DPD se-Indonesia

Baca juga: 17 Hari Usai Serka Roybertus Simbolon Gugur, Istri Lahirkan Anak Laki-Laki

Sumber: Tribun Jambi
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved