Berita Kota Jambi
Heboh Ular Sanca Kembang Menjalar di Kabel Listrik Perumahan di Kota Jambi, Damkar Turun Tangan
Seekor ular sanca kembang, berukuran tiga meter, hebohkan warga di kawasan perumahan Citra Beringin Regency, Jalan Adam Malik, Beringin, kelurahan The
Penulis: Aryo Tondang | Editor: Rian Aidilfi Afriandi
TRIBUNJAMBI.COM,JAMBI- Seekor ular sanca kembang, berukuran tiga meter, hebohkan warga di kawasan perumahan Citra Beringin Regency, Jalan Adam Malik, Beringin, kelurahan Thehok, Kecamatan, Jambi Selatan, Kota Jambi, Minggu (26/3/2023).
Ular ini membuat heboh, lantaran menjalar di kabel listrik PLN.
Ular ini, awalnya keluar dari dalam saluran air, kemudian warga mencoba melakukan penangkapan, sehingga ular melarikan diri menuju ke sebatang pohon.
Setelah tiba di pucuk, ular terus menjalar ke kabel listrik PLN. Mengetahui hal tersebut, warga langsung menghubungi pihak Pemadam Kebakaran, untuk membantu proses evakuasi.
Raden Marcury, personel Rescue Binatang Buas Pemadam Kebakaran Kota Jambi menjelaskan, pihaknya harus menggunakan alat seadanya, untuk melakukan evakuasi terhadap ular sanca ini.
Dengan tongkat bambu, petugas mencoba meraih ular, hingga akhirnya berhasil jatuh dari lilitan tubuhnya di kabel listrik.
Aksi pwtugas pemadam kebakaran ini tergolong nekat dan profesional. Setwlah ular berhasil dijatuhkan, dengan sigap, personel langsung menangkap bagian kepala ular, hingga langsung dievakuasi.
"Ya, kalau panjang ularnya itu 3 meterlah," kata Marcury, Senin (27/3/2023) sore.
Setelah berhasil dievakuasi, ular ini akan diserahkan ke pecinta reptil, untuk dilakukan pemeliharaan lebih lanjut.
Simak berita terbaru Tribunjambi.com di Google News
Baca juga: Anggaran Ketahanan Pangan Desa Tengah Dievaluasi Pemkab Tebo
Baca juga: Baru Dilantik, Fadli Sudria Sebut Sri Herlita akan Ditempatkan di Komisi I DPRD Provinsi Jambi
Baca juga: Pj Bupati Tebo Sebut Pejabat Gelar Buka Puasa Bersama Diperbolehkan, Ini Syaratnya
Fasha Dorong Kue Lapis Legit Jadi Produk Unggulan Kota Jambi: Pemkot Siap Fasilitasi |
![]() |
---|
Wali Kota Jambi Syarif Fasha Minta Penerusnya Bisa Lanjutkan Program yang Telah Ada |
![]() |
---|
Unik, Parade Baju Adat Nusantara Meriahkan Hari Kartini di Kota JambiĀ |
![]() |
---|
Raih Predikat Memuaskan, Kota Jambi Kembali Wakili Jambi Raih Penghargaan Kearsipan Tingkat Nasional |
![]() |
---|
1.600 Lowongan Tersedia di Job Fair Kota Jambi |
![]() |
---|