Berita Selebritis

Bunda Corla Rela Minta Maaf Demi Lindungi Anak Nikita Mirzani: Jangan Serang Lolly

Bunda Corla meminta maaf kepada putri Nikita Mirzani, ia juga minta netizen untuk tak menyerang atau menghujat Lolly lagi.

Penulis: Vira Ramadhani | Editor: Vira Ramadhani
ist
Nikita Mirzani ancam akan melaporkan Bunda Corla ke Polisi 

TRIBUNJAMBI.COM - Bunda Corla meminta maaf ke putri Nikita Mirzani.

Pasalnya Lolly dibully oleh netizen imbas perseteruan sang mama dengan Bunda.

Hingga Bunda meminta maaf kepadanya, dan minta netizen untuk berhenti menyerang atau menghujat Lolly.

Saat melakukan siaran langsung, Bunda meminta maaf kepada Lolly.

Ia menyesal telah membuat anak Nikmir itu terseinggung dan kecewa dengan perkataannya.

"Bunda juga mau minta maaf sama Lolly, buat Lolly sayang bunda, bunda minta maaf kalau misalnya kamu kecewa tersinggung dengan omongan bunda," ujar Bunda Corla dilansir dari Tiktok marsupilami2526, Rabu (25/01/2023).

Baca juga: Bunda Corla Percepat Pulang ke Jerman Karena Tak Mau ada Ribut-ribut: Aku Nggak Mau Berantem

Baca juga: Nikita Mirzani Tegaskan Masalahnya dengan Bunda Corla Sudah Selesai: Dia Udah Minta Maaf

Baca juga: Farhat Abbas Kesal Sandiaga Uno Undang Bunda Corla Jadi Bintang Tamu di Indonesia: Nggak Mendidik!

Bunda Corla juga meminta netizen untuk tak lagi menyerang Lolly.

Bahkan ia menyebut putri Nikita Mirzani adalah anak yang baik.

“Jangan serang Lolly lagi, Lolly anak baik, Lolly sayang Bunda ya,” katanya.

Bunda mengatakan kalau dirinya mau berdamai.

“Pokoknya Bunda mau damai," kata Bunda Corla.

Reaksi Nikita Mirzani

Nikita Mirzani sudah mengetahui Bunda Corla sudah mengakui kesalahannya dan meminta maaf.

Maka dari itu ia menegaskan bahwa masalahnya dengan Bunda kini sudah selesai.

Halaman
12
Sumber: Tribun Jambi
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved