Berita Selebriti
Prilly Latuconsina Kenang Masa Pacaran Zaman SMA, Akui Malu-malu Saat Didekati Cowok di Sekolah
Sifat Prilly Latuconsina memang jauh berbeda dengan sifatnya saat ia masih SMA. Dulu dirinya malu-malu namun keadaan itu berbeda saat ini.
TRINUNJAMBI.COM-Sifat Prilly Latuconsina memang jauh berbeda dengan sifatnya saat ia masih SMA.
Hal ini diakui oleh Prilly Latuconsina saat dirinya promo film terbarunya yakni Gita Cinta dari SMA.
Prilly ingin betul saat dirinya masih SMA, kala itu dirinya tidak seberani saat ini.
“Waktu itu pas SMA waktu kenal sama cowok, emang malu-malu banget,” katanya.
Bahkan saat masa pendekatan alias PDKT, Prilly Latuconsina merasa sangat susah.
“Kayak siapa ya yang mau mulai duluan gitu,” katanya.
Baca juga: Prilly Latuconsina Sempat Sakit Dua Kali Saat Syuting Film Gita Cinta dari SMA: Sampai Dirawat di RS
Baca juga: Prilly Latuconsina Tak Menyangka Bisa Perankan Ratna di Film Gita Cinta dari SMA: Karakternya Beda
Baca juga: Film Gita Cinta dari SMA yang Diperankan Prilly Latuconsina Tayang Di Bioskop Februari Mendatang
Namun jika diminta untuk menceritakan masa cinta pertama, ia ingat betul momen tersebut terjadi saat Prilly masih SMA.
“Ketemu di kelas, bingung ngedeketin cowok gimana, bingung juga kalau didekatin cowok,” katanya.
Bahkan saat didekati oleh cowok, Prilly mengaku dirinya sempat kaget pada masa itu.
“Tapi inget banget dulu dianterin pulang sama cowok, mama papa kaget, wah anak gue udah bawa cowok nih kerumah,” kata Prilly.
Saat itu menurut Prilly beban hidupnya hanya Pekerjaan Rumah (PR) agar nilai ujiannya sama-sama bagus.
“Karena kalau nilai ujiannya nggak bagus kan dilarang buat pacaran,” sebut Prilly.

Baca juga: Foto Prilly Latuconsina Pakai Dress Merah dengan Rambut Pendek Tuai Sorotan: Kayak Tante-tante
Sehingga salah satu kunci agar dirinya bisa pacaran saat masih SMA adalah nilai ujiannya harus bagus begitu juga dengan nilai pacarnya saat itu.
“Jadi bisa membuktikan dengan orang rua kalau kita pacaran nggak membuat kita malas belajar dan membuat nilai rapor jadi merah gitu,” kata Prilly.
Lesti Kejora Senang Bisa Duet dengan Dewa 19 di Acara Ulang Ahmad Dhani: Bangga Banget |
![]() |
---|
Sidang Perceraian Perdana Desta Digelar Hari Ini, Natasha Rizky Bikin Kesepakatan dengan Suami |
![]() |
---|
Inara Rusli Izinkan Virgoun Menikah Lagi dengan Satu Syarat Ini: Harus Aku yang Cari Calonnya |
![]() |
---|
Natasha Wilona Beri Sinyal Segera Menikah Muda, Akui Sudah Siap Berhenti Jadi Artis |
![]() |
---|
Inara Rusli Akui Virgoun Berubah Drastis Sejak Masuk Geng Motor: Jadi Kayak Ada Tempat Pelarian |
![]() |
---|