Liga 1 Indonesia

Prediksi AsianBookie Liga 1 Bali United Vs Bhayangkara FC, Serdadu Tridatu Incar Puncak Klasemen

Prediksi AsianBookie pertandingan BRI Liga Bali united melawan Bhayangkara FC di Stadion Manahan Sol malam ini

Penulis: Zulkipli | Editor: Zulkipli
Instagram/ @bhayangkarafc
Skuad Bhayangkara FC, mereka akan menghadapi Bali United dalam pertandingan pekan ke 13 BRI Liga 1 malam ini, Kamis (8/12/2022). 

TRIBUNJAMBI.COM - Bali United akan menghadapi Bhayangkara FC dalam laga pekan ke 13 BRI Liga 1 Indonesia malam ini, Kamis (8/12/2022).

Prediksi AsianBookie Serdadu Tridatu akan memenangkan laga yang digelar di Stadion Manahan, Solo, tersebut.

Pada pertandingan sebelumnya, Bali United meraih kemenangan atas Persita dengan skor 3-2.

Dalam laga tersebut Bali United mampu unggul terlebih dahulu di menit ke 21 melalui aksi Muhammad Rahmat.

Namun di babak kedua, Bali United sempat disamakan kedudukan di menit ke 56 ditorehkan Fahreza Sudin.

Pemain Bali United merayakan kemenangan atas Persebaya Surabaya di Piala Presiden 2022, Senin (20/06/2022)
Pemain Bali United merayakan kemenangan atas Persebaya Surabaya di Piala Presiden 2022, Senin (20/06/2022) (Twitter/ @BaliUtd)

Berselang tiga menit, Bali United mampu unggul kembali ditorehkan Eber Bessa.

Baca juga: Jadwal Dan Preview BRI Liga 1 Hari Ini, Ada PSM Makassar Vs Persita, Bali United Vs Bhayangkara FC

Namun di menit ke 74, Persita menyamakan kedudukan melalui Agustin Cattaneo. Gol kemenangan Bali United lahir di menit ke 89 melalui tendangan penalti Eber Bessa, skor 3-2 bertahan hingga laga usai.

Hasil ini membuat Bali United naik ke peringkat kedua dengan 24 poin hanya terpaut satu poin dari sang pemuncak klasemen.

Sementara di pertandingan sebelumnya, Bhayangkara FC sukses meraih poin sempurna setelah menumbangkan PSS Sleman dengan skor 3-1.

Dalam laga tersebut, Bhayangkara FC mampu unggul terlebih dahulu di menit ke 17 ditorehkan Muhammad Hargianto.

Sempat lengah di babak kedua, ketika laga baru berjalan dua menit, Bhayangkara FC sempat disamakan kedudukan di torehkan Kim Kurniawan.

Tak Butuh waktu lama bagi Bhayangkara untuk membalikkan keadaan.

Di menit 57 mampu unggul kembali ditorehkan Titan Agung dan di menit ke 66 melalui aksi Andik Vermansah. Kemenangan ini membuat Bhayangkara berada di peringkat ke 14 dengan 12 poin.

Baca juga: Kapan Liga 1 2022/23 Lanjut? Ini Penjelasan Jadwal hingga Jam Malam PT LIB

Laga Bali United vs Bhayangkara FC diprediksi akan berjalan sangat sengit.

Halaman
12
Sumber: Tribun Jambi
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    Klub
    D
    M
    S
    K
    GM
    GK
    -/+
    P
    1
    PSM Makasar
    31
    20
    9
    2
    57
    8
    34
    69
    2
    Persib
    29
    17
    5
    7
    48
    25
    10
    56
    3
    Persija Jakarta
    29
    16
    6
    7
    38
    11
    12
    54
    4
    Borneo
    30
    14
    8
    8
    55
    18
    21
    50
    5
    Madura United
    31
    14
    7
    10
    37
    14
    5
    49
    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved