Walikota Jambi Syarif Fasha akan Maju Perebutkan Kursi DPR RI
Walikota Jambi, Syarif Fasha yang pada Pilkada 2020 lalu ikut serta dalam kontestasi, namun hanya menjadi balon belum sempat menjadi calon karena tak
Penulis: Danang Noprianto | Editor: Rian Aidilfi Afriandi
TRIBUNJAMBI.COM, JAMBI - Menjelang Pemilu 2024 desas-desus politik di Provinsi Jambi sudah mulai mencuat.
Meski tahapan pencalonan masih di tahun 2023 namun kini beberapa caleg sudah mulai menampakkan diri.
Walikota Jambi, Syarif Fasha yang pada Pilkada 2020 lalu ikut serta dalam kontestasi, namun hanya menjadi balon belum sempat menjadi calon karena tak mendapat perahu.
Melihat kontestasi pada 2019 tersebut banyak yang memprediksi Fasha akan kembali berkontestasi dalam Pilkada 2024, mengingat elektabilitas nya sebagai Walikota Jambi dua periode cukup diperhitungkan.
Sekretaris DPW Nasdem Provinsi Jambi yang juga anggota DPR RI, Hasbi Anshory mengungkapkan Ketua DPW Nasdem Provinsi Jambi tersebut ternyata akan berkontestasi dalam pemilihan Legislatif anggota DPR RI.
"Betul, (Syarif Fasha) Maju DPR RI juga," ucapnya singkat, Selasa (15/11/2022).
Tentu akan menjadi sangat menarik menunggu kontestasi politik Syarif Fasha di 2024.
Syarif Fasha bersama Hasbi Ashory termasuk dalam Bacaleg (bakal calon legislatif) yang mendaftar untuk memperebutkan kursi DPR RI dari Partai Nasdem.
Karena diketahui beberapa waktu lalu Nasdem membuka pendaftaran secara terbuka untuk menjadi caleg dari Nasdem.
"Para bacaleg yang daftar semua tingkatan cukup menggembirakan, Isya Allah saya maju DPR RI," ungkapnya.
Simak berita terbaru Tribunjambi.com di Google News
Baca juga: Sergino Dest Tampil Meyakinkan Melawan Fiorentina, AC Milan Mulai Pertimbangkan Membelinya
Baca juga: Ulang Tahun ke-46, Sule Dapat Kado Mobil Mewah dari Rizky Febian: Alhamdulillah
Baca juga: Timnas Argentina, Brasil, dan Prancis Favorit Juara Piala Dunia 2022, Lima Negara Ini Pesaing Berat
