Whatsapp Error

Whatsapp Error, Benarkah Terkait Sidang Pembunuhan Brigadir J? Cek Faktanya

banyak yang berspekulasi, bahwa WA error ini terkait dengan sidang kasus pembunuhan Yosua yang hari ini mendengarkan keterangan saksi keluarga yosua

Penulis: Suang Sitanggang | Editor: Suang Sitanggang
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Terdakwa Putri Candrawathi menjalani sidang dengan agenda tanggapan JPU atas eksepsinya pada kasus pembunuhan berencana terhadap Brigadir Nopriansyah Yosua Hutabarat di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Jakarta, Kamis (20/10/2022). 

TRIBUNJAMBI.COM - Pengguna WhatsApp (WA) mengeluhkan adanya gangguan pada Selasa (25/10/2022) siang.

Di media sosial banyak yang berspekulasi, bahwa WA error ini terkait dengan sidang kasus pembunuhan Yosua yang hari ini mendengarkan keterangan saksi dari pihak keluarga Brigadir J.

Benarkah WA error hari ini terkait dengan kasus yang menghebohkan Indonesia ini?

Penelusuran Tribunjambi.com, peristiwa gangguan pada aplikasi WA ini tak hanya terjadi di Indonesia.

Pengguna di negara lain juga mengalami hal yang sama.

Dikutip dari situs downdetector, pengguna di Thailand, Malaysia, India, bahkan hingga Eropa juga mengalami yang sama.

Pengguna melaporkan tidak bisa mengirim pesan, dan juga tidak bisa juga menggunakan voice dan video call.

Dalam grafik di situs Don Detector, pengaduan WA error sudah mulai melonjak pada pukul 13.56 WIB.

Hingga pukul 15.00 juga masih terus masuk pengaduan peristiwa yang sama.

Belum diketahui pasti penyebab WhatsApp error ini.

Meta, sebagai induk perusahaan WhatsApp belum memberikan keterangan apa pun.

Namun melihat jangkauan WA error yang global, maka dipastikan tidak ada hubungan dengan kasus Ferdy Sambo.

Baca juga: Vera Simanjuntak Menangis di Persidangan, Ingat Mendiang Brigadir Yosua

Baca juga: Sidang Pembunuhan Brigadir Yosua, Kamaruddin Simanjuntak Sampaikan Fakta Baru

Baca juga: Heboh Ular Piton Makan Manusia di Jambi, Ini Dugaan Penyebab Orang Jadi Mangsa

Sumber: Tribun Jambi
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved