32 Peserta Tes CAT Panwaslu Kecamatan di Kerinci Tak Hadir

Tes CAT Calon Panwaslu Kecamatan di seluruh kecamatan di Kabupaten Kerinci, telah selesai dilaksanakan Bawaslu Kerinci,  pada Minggu (16/10). 

Penulis: Herupitra | Editor: Teguh Suprayitno
Tribunjambi/Sopianto
Proses penerimaan berkas calon Panwaslu. 

 

TRIBUNJAMBI.COM, KERINCI - Tes CAT Calon Panwaslu Kecamatan di seluruh kecamatan di Kabupaten Kerinci, telah selesai dilaksanakan Bawaslu Kerinci,  pada Minggu (16/10). 

Pelakasanaan tes tertulis calon Panwaslu Kecamatan melalui CAT tersebut, dilaksanakan di SMPN 1 Kerinci, Semurup. Di mana tes CAT dimulai 14 hingga 16 Oktober 2022.

Zamhuri, Anggota Bawaslu Kerinci, Divisi SDM, mengatakan, bahwa pelaksanaan Tes CAT Panwaslu Kecematan telah selesaikan digelar pada Minggu (16/10), namun hanya diikuti sebanyak 398 orang. 

"Ya, tadi telah selesai dilaksanakan, dari 430 orang pendaftar yang lulus admistrasi sebanyak 398 yang hadir, ada 32 orang peserta yang tidak hadir," jelasnya. 

"Pada Tes hari pertama ada sebanyak 6 orang, hari kedua 15 orang dan untuk hari ketiga sebanyak 11 orang," tambahnya.

Baca juga: WNA Asal Malaysia di Deportasi Imigrasi Kerinci

Ditanya alasanya,  kata Zamhuri, berbagai alasan ada yang tidak ada konfirmasi, ada yang sakit dan ada juga tidak mengetahui jadwal karena handphone rusak. 

"Bermacam-macam lah alasan, tapi yang jelas kita sudah melaksanakan Tes CAT, bagi yang tidak hadir dianggap gugur, tidak ada tes susulan," tegasnya.

Dalam pelaksanaan Tes CAT Calon Panwaslu Kecamatan selama Tiga hari di SMPN 1 Kerinci,  berjalan dengan lancar tanpa adanya kendala.

Baca juga: Lalat Serbu Pemukiman Warga Tanco Kerinci, Diduga dari Peternakan Ayam

"Alhamdulillah pelaksanaan Tes berjalan lancar, tidak ada masalah termasuk jaringan pun lancar," pungkasnya.

Baca berita terbaru Tribunjambi.com di Google News 

Sumber: Tribun Jambi
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    berita POPULER

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved