Jurusan Farmasi Poltekkes Kemenkes Jambi Adakan Cara Pembuatan Antiseptic Berbasis Bahan Alam
Pengusul melihat peluang dari bahan alam bisa diolah menjadi suatu produk yang memberikan manfaat.
TRIBUNJAMBI.COM -Satu bentuk kegiatan dalam perwujudan tridharma perguruan tinggi yang wajib dilaksanakan oleh civitas akademika (dosen) di jurusan Farmasi Poltekkes Kemenkes Jambi adalah pengabdian kepada masyarakat .
Daerah Kabupaten Muaro Jambi terkenal sebagai daerah yang kaya akan bahan alamnya.
Pengusul melihat peluang dari bahan alam bisa diolah menjadi suatu produk yang memberikan manfaat.
Pada program pengabdian masyarakat ini diberikan ketrampilan membuat handsanitizer dan handwash dari bahan alam.
Dimasa pandemi ini, kebutuhan akan produk kebersihan meningkat tinggi.
Penjualan handsanitizer dan produk handwash mengalami peningkatan hingga 585 persen.
Seiring bertambahnya kasus positif Covid-19, maka penjualan produk kebersihan diprediksi akan mengalami peningkatan.

Kegiatan pengabdian pada masyarakat yang dilaksanakan pada bulan Juli yang lalu ini dipandu 3 orang dosen dari jurusan Farmasi Poltekkes Kemenkes Jambi yaitu apt Drs Haflin M.Kes, apt Agusriani SSi M.Kes, apt Lailan Azizah M.Farm dan dibantu 2 orang mahasiswa Jurusan Farmasi Poltekkes Kemenkes Jambi.
Program ini diawali dengan observasi lapangan dan pendekatan terhadap aparat desa.
Tim mendikusikan tentang tujuan , kespekatan waktu dan tempat pelaksanaan kegiatan PKM ini.
Selanjutnya kepala desa menunjuk ibu rumah tangga perwakilan dari masing-masing RT untuk menjadi peserta dalam kegiatan PKM.
Metode awal yang akan dilakukan dalam kegiatan ini adalah memberikan materi terkait potensi bahan alam dibidang kesehatan, kemudian melakukan pelatihan dari berbagai tanman seperti nanas dan sungkai menjadi handwash dan handsanitizer selanjutnya pengemasan.
Hasil dari kegiatan ini dapat berupa produk handsanitizer dan handwash yang siap digunakan dan terjadi peningkatan ketrampilan warga Muara Jambi dalam membuat handsanitazer dan handwash berbahan alam.
Keberhasilan jangka pendek dari program PKM dapat terlihat dari meningkatnya minat masyarakat untuk memproduksi handwash dan handsanitizer atau produk lainnya yang berasal dari bahan alam sedangkan Keberhasilan jangka panjangnya adalah peningkatan pendapatan masyarakat non produktif melalui wirausaha produksi produk berbasis bahan alam.
Haflin dosen pemandu pada kegiatan pengabdian masyarakat ini mengatakan program pengabdian pada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan bagi masyarakat agar bisa berkarya serta menjadi masyarakat yang produktif sehingga dapat meningkatkan perekonomian masyarakat.
Haflin juga mengatakan pengabdian masyarakat ini merupakan wadah bagi dosen dan mahasiswa untuk mengaplikasikan ilmu yang dimiliki dalam rangka meningkatkan derajat kesehatan masyarakat sehingga dapat berkarya lebih baik.
"Sesuai dengan Visi Prodi Farmasi Poltekes Kemenkes Jambi yaitu meningkatkan pelayanan kefarmasian dan pengembangan obat tradisional sebagai alternatif dan kearifan lokal," pungkasnya.
Baca berita terbaru Tribunjambi.com di Google News
Baca juga: Program Pengabdian Masyarakat dari UNAJA Libatkan Gugus Unique Pall Merah Kota Jambi
Baca juga: Mahasiwa Farmasi Poltekkes Kemenkes Ajari Cara Pembuatan Sabun Cair Herbal Pada Warga Muaro Pijoan
Baca juga: Mahasiswi Poltekkes Jambi Juara Lomba Pantun, Raih Jutaan Rupiah
Lima Komisioner KPU Provinsi Jambi Disambut Pengalungan Syal Batik |
![]() |
---|
BKPSDM Bangka Diperintahkan Bupati Berangkat ke Jakarta, Terkait Nasib Honorer yang Lulus PPPK |
![]() |
---|
Baru Update Kode Aktivasi Free Fire FF Advance Server Mei 2023, J4WJIMJG1E5DP275, XNFGVKLOCUTWKAWX |
![]() |
---|
Kementrian Agama Kota Jambi Catat 580 Calhaj Tahun 2023 Didominasi Wanita |
![]() |
---|
Download Free Fire OB40 Update APK Gratis Disini, Banjir Senjata Baru hingga Pembaruan Peta |
![]() |
---|