Gubernur Jambi, Kepala Daerah Kabupaten/Kota dan DPRD Tandatangani Komitmen Berantas Korupsi APBD
Gubernur Jambi, Kepala Daerah Kabupaten/Kota Se-provinsi Jambi, Ketua DPRD Provinsi dan Kabupaten/Kota menandatangai komitmen bersama.
Penulis: Danang Noprianto | Editor: Teguh Suprayitno
TRIBUNJAMBI.COM, JAMBI - Gubernur Jambi, Kepala Daerah Kabupaten/Kota Se-provinsi Jambi, Ketua DPRD Provinsi dan Kabupaten/Kota menandatangai komitmen bersama seluruh tim anggaran Provinsi Jambi dan Kabupaten/Kota, Selasa (13/9/2022).
Penandatanganan komitmen ini dilakukan untuk membuat komitmen pakta integritas bahwa tim anggaran akan melaksanakan proses anggaran dengan baik, benar dan akuntabel.
"Ini dilakukan agar tidak ada anggaran yang dimain-mainkan dan menolak pungli, menolak suap, apalagi uang ketok palu," kata Gubernur Jambi, Al Haris.
Paling tidak ia katakan Bupati, Wakilkota dan Ketua DPRD untuk lebih berhati-hati dalam upaya menciptakan anggaran yang benar untuk rakyat.
"Jangan sampai ada kongkalingkong yang akhirnya membuat ada temuan yang merugikan uang negara," ucapnya.
Penandatanganan konitmen ini dilakukan dalam Rapat Koordinasi pemberantasan korupsi dalam perencanaan dan penganggaran APBD Pemerintah Daerah se Provinsi Jambi bersama Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Baca berita terbaru Tribunjambi.com di Google News
Baca juga: KPK Ingatkan Pimpinan Daerah Tidak Resmikan Proyek Hasil Pokir Dewan
Baca juga: KPK Tegaskan Soal Pokir, Edi Suryano: Pokir Itu Sah dan Dibolehkan
Baca juga: Lakukan Pencegahan Korupsi, Edi Suryanto: Dalam Proses Perencanaan APBD Tidak Kalah Penting
Aktivitas Angkutan Batubara Dibuka Lagi, Ini Kata Kadishub Jambi |
![]() |
---|
Cari Tahu Program Unggulan Direktorat PMPK, Komisi IV DPRD Jambi Kunker ke Kemdikbud Ristek |
![]() |
---|
Kata Gubernur Jambi Al Haris Soal Adik dan Anaknya Jadi Bacaleg: Itu Murni Keputusan Mereka |
![]() |
---|
Dishub Siapkan 9 Bus untuk Antar Calhaj Jambi dari Asrama Haji Menuju Bandara Sultan Thaha |
![]() |
---|
Latihan Atlet Renang Sudah Dimulai, DPRD Jambi Tinjau Fasilitas Kolam Renang di Kota Jambi |
![]() |
---|