Pertandingan Pramusim

Tren Positif Manchester United Berakhir di Tangan Atletico Madrid, Tuah Erik ten Hag Habis?

Tren positif Manchester United di bawah asuhan pelatih Erik ten Hag berakhir usai kalah melawan Atletico Madrid di pertandingan pramusim pada Sabtu

Penulis: Mareza Sutan AJ | Editor: Mareza Sutan AJ
Instagram/ @atleticomadrid
Penyerang Atletico Madrid Joao Felix usai cetak gol ke gawang Manchester United 

TRIBUNJAMBI.COM - Tren positif Manchester United di bawah asuhan pelatih Erik ten Hag berakhir usai kalah melawan Atletico Madrid di pertandingan pramusim pada Sabtu (30/7/2022) malam.

Laga Atletico Madrid vs Manchester United ditutup dengan skor 1-0 untuk kemenangan Atletico Madrid di Ullevaal Stadion, Norwegia.

Hal itu mengakhiri tuan Erik ten Hag yang membawa Manchester United tanpa kekalahan dalam empat pertandingan terakhir mereka di pramusim.

Padahal Man United begitu superior ketika memulai pramusim di Thailand beberapa waktu lalu.

Dalam pertandingan di Stadion Rajamangala Thailand, Manchester United langsung mengalahkan The Reds dengan skor telak 4-0.

Setelahnya, dalam tur pramusim ke Australia, Setan Merah juga berhasil menumbangkan Melbroune Victory dengan skor telak 4-1.

Mereka juga tak terkalahkan menghadapi dua tim Liga Inggris lainnya, mulai dari Crystal Palace (3-1) dan Aston Villa (2-2).

Akan tetapi, tuah Erik ten Hag luntur ketika melakoni laga persahabatan menghadapi Atletico Madrid pada Sabtu malam.

 

Baca juga: Manchester United 0-1 Atletico Madrid: Joao Felix Akhiri Catatan Positif Erik ten Hag

 

Dalam pertandingan akhir pekan ini, tim Setan Merah asuhan Erik ten Hag sebenarnya cukup mendominasi pertandingan.

Mereka melepaskan 13 tembakan dengan 4 menyasar ke gawang, akan tetapi tak satu pun berbuah gol.

Sebaliknya, Los Rojiblancos justru hanya menguasai bola 44 persen, melepaskan 7 tembakan dan 2 mengarah ke gawang.

Satu-satunya gol tercipta dalam laga itu adalah melalui aksi Joao Felix di menit 86'.

Halaman
123
Sumber: Tribun Jambi
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    Klub
    D
    M
    S
    K
    GM
    GK
    -/+
    P
    1
    PSM Makasar
    34
    22
    9
    3
    63
    8
    35
    75
    2
    Persija Jakarta
    34
    20
    6
    8
    47
    11
    20
    66
    3
    Persib
    34
    19
    5
    10
    54
    25
    4
    62
    4
    Borneo
    34
    16
    9
    9
    64
    18
    24
    57
    5
    Bali United
    34
    16
    6
    12
    67
    21
    14
    54
    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved