Berita Batanghari
Nasib Honorer di Batanghari Diujung Tanduk, Seleksi PPPK Menunggu Keputusan Kementerian
Tenaga honorer yang memenuhi persyaratan dianjurkan untuk mengikuti seleksi PPPK. Rencananya seleksi PPPK dilakukan tahun ini.
Penulis: A Musawira | Editor: Rahimin
TRIBUNJAMBI.COM, MUARABULIAN - Nasib tenaga honorer makin di ujung tanduk.
Sebab, pemerintah pusat bakal menghapus semua honorer di lingkup pemerintah daerah paling tidak November 2023 mendatang.
Tenaga honorer yang memenuhi persyaratan dianjurkan untuk mengikuti seleksi PPPK. Rencananya seleksi PPPK dilakukan tahun ini.
Kepala BKPSDMD Batanghari Mula P Rambe mengatakan, untuk seleksi PPPK pihaknya terlebih dahulu mengikuti rapat dengan kementerian terkait rapat untuk rencana kebutuhan.
“Dalam masa pandemi ini rapat-rapat itu dilakukan dengan vidcon. Kita sudah melaksanakan rapat dengan Kemenkes. Khsusus PPPK bidang kesehatan. Bersama Kemendikbudristek akan direncanakan hari ini,” katanya, Kamis (9/6/2022).
Setelah tahapan ini selesai, kata Mula P Rambe, kepala daerah bakal mengusulkan ke Kemenpan-RB untuk formasi PPPK.
Dari usulan itu, maka jumlah formasi untuk tenaga guru dan tenaga kesehatan sudah ditetapkan.
“Setelah jumlah formasi ini keluar, maka nanti akan dibuka seleksi untuk PPPK. Tahapan ini kita belum, prosesnya masih tahap rencana penentuan dan kebutuhan,” ujarnya.
Berkaca pada tahun lalu, Pemkab Batanghari mendapat formasi untuk tenaga guru sebanyak 744 formasi.
Namun se-Provinsi Jambi disaat itu sepakat tidak membuka seleksi PPPK karena ada berbagai kendala termasuk keuangan daerah waktu itu.
“Kabupaten Batanghari tahun lalu tidak ada melaksanakan seleksi PPPK,” pungkasnya.
Baca juga: Honorer Dihapus, Pemda Batanghari Belum Tentu Buka Seleksi PPPK
Baca juga: Berapa Gaji PPPK? Tanjabtim Jambi Buka Peluang Tenaga Honorer Daftar P3K
Baca juga: Pemkab Tanjabtim Buka Peluang Honorer Daftar PPPK
Baca berita terbaru Tribunjambi.com di Google News
Kian Tercemar, DLH Batanghari Imbau Masyarakat Tak Buang Sampah ke Sungai Batanghari Jambi |
![]() |
---|
KTP Digital Belum Optimal, Ini Kendala Dinas Dukcapil Batanghari |
![]() |
---|
Beberapa Jabatan Eselon II Diisi Plt, Ini Penjelasan Bupati Batanghari |
![]() |
---|
Jam Operasional Baru Untuk Truk Batubara, Arus Lalu Lintas di Simpang BBC Batanghari Lancar |
![]() |
---|
Lantik 343 Pejabat Fungsional, Bupati Batanghari Harap Dapat Berikan Banyak Kontribusi |
![]() |
---|