HAR: Kader Partai Nasdem Jambi Harus Siap Menangkan Pemilihan Legislatif 2024

Kader Partai Nasdem diminta untuk fokus di pemilihan legislatif jangan berpikir untuk Pilkada dahulu.

Editor: Rahimin
tribunjambi/rahimin
Ketua Bapilu DPW Partai Nasdem Provinsi Jambi H Abdul Rahman (HAR). 

TRIBUNJAMBI.COM - Kader Partai Nasdem Jambi siap menjalankan perintah partai dengan target memenangkan pemilihan legislatif 2024 mendatang.

Ketua DPW Partai Nasdem Provinsi Jambi Syarif Fasha menargetkan kemenangan di pemilihan legislatif 2024.

Karena itu, kader Partai Nasdem diminta untuk fokus di pemilihan legislatif jangan berpikir untuk Pilkada dahulu.

"Pikir dulu pemilihan legislatif. Pilkada setelah pencalegan. Menang Partai Nasdem bukan di pilkada tapi di pileg. SIapa yang maju bupati atau wali kota, diwajibkan maju pileg lalu," katanya saat halal bihalal  keluarga besar Partai Nasdem di gedung RCC Kota Jambi, Selasa (24/5/2022).

Menjalankan instruksi tersebut, Ketua Bapilu DPW Partai Nasdem Provinsi Jambi H Abdul Rahman (HAR) siap menggerakan mesin Partai Nasdem untuk menjalankan instruksi tersebut.

Ditemui disela-sela halal bihalal itu, HAR bilang 2024 lebih mengutamakan kepentingan partai untuk memenangkan Partai Nasdem di Jambi. 

"Kita siap menjalankan instruksi Ketua DPW Partai Nasdem Provinsi Jambi untuk fokus pemenangan Pemilu legislatif. Tidak ada agenda pribadi yang ada agenda partai di 2024," katanya.

Sebagai kader Partai Nasdem, HAR akan berjuang keras turun ke bawah untuk sosialisasi Partai Nasdem demi pemilihan legislatif 2024.

"Kami sebagai kader, sebagai pengurus siap menjalankan instruksi untuk mengawal pemilihan legislatif 2024 dengan memenangkan Partai Nasdem di Jambi," ujarnya.

Menurut HAR, jika kemenangan Partai Nasdem itu adalah di pemilihan legislatif,  baru setelah itu bisa berbicara Pilkada.

"Kami siap bergerak memenangkan pemilihan legislatif," kata politisi yang disebut akan maju di Pilkada Kota Jambi 2024 ini.

Soal namanya yang disebut sebut maju Pilkada Kota Jambi, HAR bilang pergerakannya yang terus dilakukan di tengah masyarakat itu murni bukan agenda pribadi.

Tapi, untuk lebih berupaya agar Partai Nasdem menang saat pemilihan legislatif 2024 nanti. 

"Saya secara pribadi siap maju di pemilihan legislatif 2024 untuk mengawal dan memenangkan Partai Nasdem 2024 mendatang," pungkasnya.

Baca berita terbaru Tribunjambi.com di Google News

Baca juga: Pesan Fasha, Kader Partai Nasdem Harus Utamakan Pileg Baru Pikirkan Pilkada

Baca juga: NasDem Batanghari Gelar Halal Bihalal di Hutan Tembesu

Baca juga: Partai Nasdem Gelar Pasar Murah, Fasha: Semoga Meringankan Beban Masyarakat

Sumber: Tribun Jambi
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved