SEA Games 2022
Timnas Indonesia Hari Ini Lawan Thailand, Prediksi Semifinal Sepakbola SEA Games 2022
Timnas Indonesia hari ini akan menghadapi Thailand, live streaming di Youtube dan RCTIplus. Prediksi asianbookie, thailand lebih unggul.
Penulis: Suang Sitanggang | Editor: Suang Sitanggang
TRIBUNJAMBI.COM - Pertandingan cabang olahraga sepakbola SEA Games 2022, Timnas Indonesia hari ini akan menghadapi Thailand.
Pertandingan semifinal Timnas Indonesia U23 vs Thailand U23 ini akan disiarkan langsung di iNews, RCTIplus, dan Youtube, mulai pukul 16.00 WIB.
Pada pertandingan ini, Asnawi Mangkualam tidak bisa dimainkan.
Asnawi mendapat hukuman akumulasi kartu kuning, sehingga harus melewatkan laga penting Garuda Muda ini.
Posisinya kemungkinan besar akan diserahkan kepada Rio Fahmi.
Dikutip dari Siam Sport, Pelatih Thailand U23, Alexandre Mano Polking, menyebut Asnawi adalah pemain bagus.
Dia merasa gembira kurangnya kekuatan Timnas Indonesia di sisi pertahanan akibat absennya pemain yang berlaga di Liga Korea Selatan itu.
"Sebenarnya permainan Asnawi yang bisa menjadi pembeda laga ini," ungkap Polking.
Baca juga: Kiper Timnas Inonesia U-23 Ernando Ari Optimis Jelang Melawan Thailand di Semifinal SEA Games
Walau begitu, dia tetap waspada terhadap skuad Garuda Muda, yang menurut dia sudah tampil mengesankan.
Apalagi Indonesia memiliki pemain yang telah cukup pengalaman bertanding di kompetisi Eropa.
Ada Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman yang menjadi tulang punggung FK Senica pertengahan musim ini.
Ada juga pemain senior Marc Klok yang menjalani panasnya Liga Skotlandia, sebelum dia pindah ke Indonesia sejak 2017.
Polking bahkan menyebut Indonesia tim terbaik di turnamen ini, bahkan lebih baik dari Vietnam.
Sementara pelatih Timnas Indonesia U23, Shin Tae-yong memilih merendah.
Kondisi Skuad dan Perkiraan Susunan Pemain Timnas Indonesia U-23 vs Thailand Sore Ini, Minus Asnawi |
![]() |
---|
Timnas Indonesia U-23 vs Thailand Sore Ini : Shin Tae-yong Kehilangan Asnawi Manku Alam |
![]() |
---|
Kiper Timnas Inonesia U-23 Ernando Ari Optimis Jelang Melawan Thailand di Semifinal SEA Games |
![]() |
---|
Pelatih Timnas Thailand Puji Kemampuan Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2022 |
![]() |
---|