DPRD Provinsi Jambi
Ketua DPRD Provinsi Jambi Minta Pengelola Wisata Proaktif Kampanyekan Prokes Saat Libur Lebaran
Ketua DPRD Provinsi Jambi, Edi Purwanto menghimbau kepada masyarakat untuk dapat menerapkan protokol kesehatan selama beraktivitas,
Penulis: Samsul Bahri | Editor: Rian Aidilfi Afriandi
TRIBUNJAMBI.COM, JAMBI - Ketua DPRD Provinsi Jambi, Edi Purwanto menghimbau kepada masyarakat untuk dapat menerapkan protokol kesehatan selama beraktivitas, terlebih dalam suasaan libur lebaran. Masyarakat diminta untuk tetap saling menjaga kesehatan dimana saat ini juga masih dalam masa pandemi.
"Kita menghimbau kepada masyarakat untuk tidak lalai dengan protokol kesehatan. Apalagi aktivitas atau kegiatan masyarakat yang meningkat,"katanya.
"Misalnya ke tempat-tempat wisata ini kita minta masyarakat memprotek diri dengan menggunakan masker. Orang tua kita minta betul-betul memprotek anaknya dalam menerapkan prokes,"ungkapnya.
Disisi lain, Edi Purwanto juga meminta kepada pengelolah wisata untuk dapat memperketat prokes ketika ada kunjungan wisata dari masyarakat. Sehingga diharapkan perjuangan dua tahun menghadapi pandemi Covid ini bisa berakhir.
"Perjuangan kita sudah dua tahun ini jangan di sia-siakan, kita minta prokes ini betul-betul tetap kita terapkan. Pengelolah kita minta untuk pro aktif mengkampanyekan prokes kepada pengunjung,"pungkasnya.
Simak berita terbaru Tribunjambi.com di Google News
Baca juga: Ketua DPRD Provinsi Jambi Minta ASN Masuk Tepat Waktu
Baca juga: WAWANCARA EKSKLUSIF Ketua DPRD Provinsi Jambi, Meski Lebaran Edi Purwanto Masih Mikirin Rakyat
Baca juga: Lewat Program Jambi Mantap, DPRD Minta Pemprov Tekan Kawasan Kumuh Sampai Nol Persen
Komisi III DPRD Jambi Sidak ke RTH Park Putri Pinang Masak |
![]() |
---|
Jalan Nasional Banyak Rusak, DPRD Provinsi Jambi Minta Pemerintah Pusat Lakukan Perbaikan |
![]() |
---|
DPRD Provinsi Jambi Sebut Tiga Faktor Penyebab Kemacetan Angkutan Batubara di Jambi |
![]() |
---|
Anggota DPRD Provinsi Jambi Wartono Triyan Kusumo Buka Turnamen Sepak Bola di Tebo |
![]() |
---|
RSJ Jambi Diusulkan jadi RSUD Zulkifli Nurdin, Ini Kata Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Jambi |
![]() |
---|