FK Senica
SIAPA Sosok Pemilik FK Senica yang Baru? Rela Bayar Tunggakan Gaji Pemain Termasuk Egy MV
Egy Maulana Vikri. Liga Fortuna Slovakia. Oldrich Duda. Elvis Sukisa Mashike. gaji pemain. Tribun Jambi. pengusaha Indonesia. Liga Slovakia
Penulis: Andreas Eko Prasetyo | Editor: Andreas Eko Prasetyo
Belum ada pengumuman resmi soal perpanjangan kontrak eks Lechia Gdansk itu dari FK Senica hingga sekarang.
Dikabarkan Dibeli Pengusaha Indonesia
Oldrich Duda yang dikabarkan meninggalkan klub, telah melepaskan 100 persen sahamnya ke sosok pemilik baru.
Adanya pergantian pemilik FK senica ini juga telah dipublikasikan secara resmi di situs klub.
Dalam pemberitaan di website disebutkan, telah terjadi perubahan pemilik FK Senica pada Rabu, 1 Desember 2021.
Belum dijelaskan secara gamblang siapa pemilik klub saat ini.
Namun di postingan akun Instagram FK Senica, terlihat ada bendera Inggris dan Indonesia pada pemberitahuan perubahan pemilik klub.
Hal ini menjadi indikasi klub itu telah beralih ke pengusaha Indonesia yang investasi di klub Inggris.
"Pemilik baru adalah sekelompok pengusaha yang telah membeli semua saham klub," tertulis di pemberitaan resmi klub.

Pemilik baru akan menanggung kewajiban terhadap semua kreditur.
Setelah audit dan evaluasi sudah lengkap, maka penyelesaian pembayaran dilakukan pada periode berikutnya.
Pergantian pemilik terjadi setelah negosiasi panjang.
Tujuannya untuk membantu klub ke posisi yang seharusnya, baik secara bisnis maupun olahraga.
"Tuan Oldrich Duda tidak akan lagi bekerja di kepemilikan atau struktur klub," tertulis di sana.
Pergantian kepemilikan ini menghadirkan rasa percaya diri bagi klub untuk bisa menatap masa depan yang lebih baik.