Berita Bungo

Perayaan HUT Kabupaten Bungo ke-56, Pemda Masih Melihat Kondisi Covid-19 di Lapangan

Perayaan HUT Kabupaten Bungo ke-56 dipastikan tidak semeriah tahun-tahun sebelumnya. Sebab sekarang masih dalam suasana Covid-19.

Penulis: Muzakkir | Editor: Rian Aidilfi Afriandi
Tribunjambi/Darwin
Bupati Bungo Mashuri 

TRIBUNJAMBI.COM, BUNGO - Tak lama lagi Kabupaten Bungo merayakan hari ulang tahun ke-56, tepatnya 19 Oktober 2021 mendatang.

Kegiatan di tahun ini dipastikan tidak semeriah tahun-tahun sebelumnya. Sebab sekarang masih dalam suasana Covid-19.

Bupati Bungo H Mashuri menyebut, hingga saat ini pihaknya belum memastikan akan mengadakan acara apa pada HUT Kabupaten Bungo tahun ini.

Kata Mashuri, pihaknya masih melihat situasi dan kondisi di Bungo. Walaupun Bungo sudah zona orange, namun kewaspadaan terhadap Covid-19 harus diperhatikan.

"Sesuai dengan perkembangan, sesuai dengan keadaan. Jangan sampai membuat gelombang covid," kata Mashuri.

Kata dia, saat ini pemerintah masih melakukan rapat internal. Dalam rapat itu, ada banyak usulan yang masuk. Seperti sepeda santai dan acara-acara lainnya.

"Kalau usulan acara banyak. Kita minta pendapat dari tim gugus tugas Covid-19. Kita tidak mau gegabah ," ungkapnya.

"Intinya kita pertimbangkan," sambungnya.

Baca juga: Meski Pandemi Covid-19, HUT Kabupaten Tebo ke 22 Tahun Tetap Digelar dengan Sederhana dan Terbatas

Baca juga: Persentase Vaksinasi Covid-19 Masih 30 Persenan, Kapolres Bungo Gelar Vaksinasi Massal

Baca juga: Aktivitas PETI di Bungo Diduga Ada Beking, Penambang Setor Rp 4 Juta Setiap Bulan

Sumber: Tribun Jambi
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    berita POPULER

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved