Ilmu dan Pengetahuan
Dampak Buruk Sampah Bagi Lingkungan dan Manusia Jika Tidak Dikelola Dengan Baik
Berikut materi soal dan kunci jawaban Kelas 5 SD Tema 6 soal Ekosistem yang membahas dampak buruk sampah bagi lingkungan.
TRIBUNJAMBI.COM - Berikut materi soal dan kunci jawaban Kelas 5 SD Tema 6 soal Ekosistem yang membahas dampak buruk sampah bagi lingkungan.
Sampah memiliki dampak buruk jika tak dikelola dengan baik seperti penyakit pada manusia hingga bencana seperti banjir.
Berikut diantara contoh bahaya sampah bagi lingkungan :
1. Tidak sedap dipandang
Sampah membuat lingkungan jadi tidak enak dipandang. Sampah yang sulit terurai membuat lingkungan terlihat kotor dan kumuh.
2. Polusi bagi hewan dan mikroorganisme
Sampah yang bertekstur keras akan melukai hewan-hewan kecil. Bahkan dalam beberapa kasus, limbah sampah tidak bisa terurai di dalam pencernaan hewan, tentu sangat berbahaya.
3. Merusak rantai makanan
Tahukah pengaruh mikroorganisme bagi lingkungan?
Ketika tanah tercemar oleh sampah, tumbuhan juga akan terkena pengaruhnya. Hal ini bisa mengakibatkan lingkungan gersang, serangga mati, dan hewan tidak bisa mencari bahan makanannya sendiri.
4. Mencemari air dan tanah
Ketika bahan kimia sampah meresap ke tanah dan berinteraksi dengan air, kualitas air akan ikut tercemar. Tanah akan terkontaminasi bahan kimia sehingga air tanah juga rentan mengandung racun berbahaya.
5. Bisa menyebabkan polusi udara
Keberadaan sampah juga bisa mencemari udara melalui pembakaran terbuka. Metode pengelolaan limbah dengan insinerasi dapat menghasilkan emisi karbondioksida yang sangat tinggi.
6. Menimbulkan masalah kesehatan
Kandungan bahan kimia pada sampah yang mencemari hewan laut bisa berbahaya bagi manusia.
Sebab ikan yang terkontaminasi bahan kimia juga ikut mengandung bahan beracun saat dikonsumsi oleh manusia.
BACA MATERI PELAJARAN LAINNYA DI SINI
*) Disclaimer: Artikel ini hanya ditujukan kepada orang tua untuk memandu proses belajar anak.
SUMBER ARTIKEL : BANJARMASINPOST
Persamaan dan Perbedaan Dasar Negara yang Diusulkan Oleh Para Pendiri Negara |
![]() |
---|
Penyebab Indonesia Beriklim Tropis Terkait Letak Geografis |
![]() |
---|
Hak yang Dimiliki Seorang Warga Negara Indonesia |
![]() |
---|
Mengapa Matahari Disebut Sebagai Sumber Energi Utama? Inilah Ulasannya & Manfaat Bagi Mahluk Hidup |
![]() |
---|
Apa yang Dimaksud dengan Makanan Sehat? Ini Contoh Beragam Pilihan Makanan Sehat |
![]() |
---|