Berita Sungai Penuh
Dewan Sungai Penuh Mintak Proyek Asal Jadi Dibongkar dan Diperbaiki
Berita Sungai Penuh-Dari hasil peninjau Komisi III menemukan adanya proyek yang tidak berkualitas.
Penulis: Herupitra | Editor: Nani Rachmaini
TRIBUNJAMBI.COM, SUNGAIPENUH - Komisi III DPRD Kota Sungai Penuh bersama ketua DPRD Kota Sungai Penuh meninjau sejumlah proyek yang sedang dikerjakan dalam wilayah Kota Sungai Penuh, Jumat (6/8/2021). Saat peninjauan mereka didampinggi Dinas PUPR.
Pantauan di lapangan sejumlah titik proyek didatangi dan diperiksa. Dari hasil peninjau Komisi III menemukan adanya proyek yang tidak berkualitas.
Selain itu juga ditemukan pekerjaan proyek yang tanpa asa palan tanda proyek. Sehingga tidak diketahui berapa nilai proyek tersebut.
Melihat hal itu sejumlah dewan merasa tidak puas. Dan mereka meminta Dinas PUPR untuk menyampaikan kepada Rekanan untuk membongkar dan memperbaiki sejumlah proyek yang dinilai tidak bermutu dan berkualitas dan tidak sesuai dengan RAB.
"Kita minta dibongkar dan diperbaiki, agar proyek ini bisa bermanfaat bagi masyarakat dan bertahan lama," ujar Dewan.
Kadis PUPR Martin yang ikut ke lokasi berjanji akan menyampaikan kepada Pihak Ketiga atau kontraktor terkait permintaan dewan. Ia juga akan meminta rekanan segera memperbaiki dan melakukan pekerjaan sesuai dengan RAB.
"Saya akan sampaikan ke pihak ketiga, sesuai permintaan dewan agar proyek yang tidak sesuai RAB segera diperbaiki," ungkap Martin.(*)
Dinas Kesehatan Sungai Penuh Larang Jual Jajanan Ciki Kebul |
![]() |
---|
Terkait Lokasi TPA Pemkot Sungai Penuh Sedang Berkoordinasi dengan Kementerian Lingkungan Hidup |
![]() |
---|
Ketua DPRD Ingatkan Pemkot Sungai Penuh Soal Sampah |
![]() |
---|
Pemkot Sungai Penuh Peringati HUT Provinsi Jambi ke-66 |
![]() |
---|
Walikota Sungai Penuh Pimpim Apel Peringatan Hari Amal Bakti Kementerian Agama ke 77 |
![]() |
---|