Pelantikan Gubernur Jambi

Meski Belum Ada Jadwal Pelantikan, Pemprov Jambi Sudah Bahas Persiapan Penyambutan Gubernur Baru

Pelantikan gubernur jambi, Sudirman mengatakan belum bisa memastikan kapan pelaksananaan pelantikan karena prinsip dasarnya ada pada Presiden RI.

Penulis: Zulkipli | Editor: Rian Aidilfi Afriandi
Tribunjambi/Zulkipli
Meski Belum Ada Jadwal Pelantikan, Pemprov Jambi Sudah Bahas Persiapan Penyambutan Gubernur Baru 

TRIBUNJAMBI.COM, JAMBI - Meski belum ada jadwal pelantikan, Pemerintah Provinsi Jambi sudah menggelar rapat persiapan penyambutan Gubernur dan Wakil Gubernur Jambi hasil Pilkada Serentak 2020.

Rapat ini dipimpin langsung oleh Sekda Provinsi Jambi Sudirman dan diikuti OPD terkait dan Lembaga Adat Melayu serta pihak Bandara Jambi.

Pelantikan Gubernur/Wagub sendiri diperkirakan tidak lama lagi akan dilakukan, karena saat ini proses akhir berada di KPU Provinsi Jambi dan selanjutnya akan dilakukan sidang paripurna pengumuman gubernur terpilih dan usulan pengangkatan oleh DPRD.

Sekda Sudirman mengatakan, pembahasan persiapannya yang dilakukan seperti saat pelantikan di Jakarta, serta saat persiapan penyambutan di bandara Sultan Thaha Jambi.

Untuk rangkaian penyambutan di bandara Jambi seperti ada upacara adat, yakni penyerahan prosesi adat dari LAM merangin kepada Provinsi Jambi.

"Yang jelas, saat pelantikan Gubernur akan ada satu hari acara di Jakarta. Lalu satu hari setelah pelantikan baru akan kembali ke Jambi, secara umum kita sedang mempersiapkan penyambutan ini," ujar Sudirman Selasa (10/6/2021).

Ia mengatakan protokol kesehatan merupakan hal yang harus dipedomani nantinya. "Jangan sampai berkerumun nantinya yang bisa mengakibatkan klaster baru (Covid-19)," sambungnya.

Untuk tanggal pelantikan, Sudirman mengatakan belum bisa memastikan kapan pelaksananaan pelantikan karena prinsip dasarnya ada pada pak Presiden RI.

"Setelah ada SK nanti tergantung pak presiden melantik bulan Juni atau seperti apa," sampainya.

Sebagai tindak lanjut pematangan pembahasan ini akan direncanakan rapat kembali pada waktu yang belum ditentukan.

Baca juga: Pimpinan KPK Lili Pintauli Kena Masalah, Diduga Bocorkan Rahasia KPK, Penyidik Siap Jadi Saksi

Baca juga: Audisi Gita Bahana Nusantara Kembali Digelar, Sempat Tertunda di 2020 Karena Covid-19

Baca juga: VIDEO Viral Orang Utan Masuk ke Perkampungan Desa Lusan di Kaltim

Sumber: Tribun Jambi
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved