Berita Merangin
Ketua DPRD Merangin Diduga Liburan ke Kerinci Saat Tempat Wisata di Merangin Ditutup Semua
Ketua DPRD Merangin, Herman Efendi pada Sabtu dan Minggu (15-16/5/2021) tampak sedang berada di Danau Telago Paradise yang berada di Kabupaten
Penulis: Darwin Sijabat | Editor: Rahimin
TRIBUNJAMBI.COM, BANGKO - Di saat Pemerintah Kabupaten Merangin menutup tempat wisata, Ketua DPRD Merangin malah diduga berwisata ke Kabupaten Kerinci, Jambi.
Saat libur lebaran ini dan untuk mencegah penyebaran Covid-19, Pemerintah Kabupaten Merangin menutup tempat wisata.
Namun, Ketua DPRD Merangin Herman Efendi diduga liburan ke Kabupaten Kerinci, Jambi.
Dari unggahan status whatsapps Ketua DPRD Merangin, Herman Efendi pada Sabtu dan Minggu (15-16/5/2021) tampak diduga sedang berada di Danau Telago Paradise yang berada di Kabupaten Kerinci, Jambi.
Dari postingan foto bersama itu terlihat Herman Efendi sedang berliburan bersama keluarga.
Dalam foto yang diunggah itu juga protokol kesehatan seperti menjaga jarak dan pakai masker tidak diterapkan.
Sementara, saat ini pemerintah masih fokus dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19.
Saat dikonfirmasi Minggu (16/5/2021) dengan mengomentari postingan tersebut sejak pukul 6.59 WIB hingga 9.03 WIB belum mendapat balasan.
"Ini di Danau Kerinci ya bang?," tulis wartawan Tribunjambi.com di satu postingan WA Ketua DPRD Merangin.
Belum mendapatkan balasan, kemudian Tribunjambi.com mengirimkan pesan kembali dengan menanyakan sedang berlibur bersama keluarga. Namun juga belum mendapatkan tanggapan.
• Awak KRI Sultan Thaha Syaifudin Berhasil Selamatkan 27 ABK KM Sinar Mas Yang Terbakar di Laut Natuna
• Kronologi Lengkap Kecelakaan Maut di Merangin yang Mengakibatkan Pengendara Motor Tewas di Tempat
• Kebakaran Rumah Ustaz Harun di Betara Diduga Berasal Dari Api Tungku
Hingga berita ini dipublikasikan, Tribunjambi.com masih berusaha mengonfirmasi kebenaran foto tersebut apakah terbaru atau foto lama.
