Ternyata Istri Pelaku Penganiayaan Perawat Juga Tersandung Masalah, Ngaku Sebagai Owner Perusahaan

Istri pelaku penganiayaan terhadap perawat RS Siloam Palembang, Melisa, menulis di akun Facebooknya sebagai owner.

TRIBUNSUMSEL.COM/PAHMI RAMADHAN
JT ditemui saat press release di Polrestabes Palembang, Sabtu (17/4/2021). 

TRIBUNJAMBI.COM - Sebuah perusahaan membantah istri JT, Melisa sebagai owner.

Istri pelaku penganiayaan terhadap perawat RS Siloam Palembang, Melisa, menulis di akun Facebooknya sebagai owner.

Dalam bionya, akun Facebook Mel Melisa menulis sebagai owners di immortal cosmedika indonesia.

Selain itu Melisa juga menulis sebagai pencetak emak-emak kaya dari rumah.

Tapi rupanya hal itu langsung dibantah.

Akun Immortal Cosmedika Indonesia membuat pernyataan bahwa Melisa bukan sebagai owner.

Baca juga: Empat Ruang Kelas di SD 16 Nipah Panjang Terbakar, Disdik Tanjabtim Langsung Lakukan Inventarisasi

Baca juga: Penjelasan Berjualan Makanan di Siang Hari Sewaktu Bulan Ramadhan

istri JT ngaku-ngaku jadi owner produk kecantikan
istri JT ngaku-ngaku jadi owner produk kecantikan (Facebook)

"Dear Value Customer,

Menanggapi isu yang beredar di media sosial saat ini tentang kasus pemukulan salah satu perawat di Palembang dimana pelaku mengatasnamakan Owner / Pemilik PT. Immortal cosmedika Indonesia di akun facebook miliknya dengan nama "Mel Melisa".

Maka dari itu, secara resmi PT Immortal Cosmedika Indonesia dan seluruh jajaran IMMORTAL GROUP memberikan klarifikasi sebagai berikut:

1. Pemilik akun FB bernama Mel Melisa BUKAN merupakan Owner dari PT. Immortal Cosmedika Indonesia maupun IMMORTAL GROUP.

2. Pemilik akun FB bernama Mel Melisa TIDAK termasuk kedalam jajaran direksi, komisaris, keluarga maupun pelanggan PT. Immortal Cosmedika Indonesia.

3. Segala bentuk pengakuan dan pernyataan bahwa pemilik akun FB Mel Melisa adalah owner dari PT. Immortal Cosmedika Indonesia adalah TIDAK BENAR serta pencemaran nama baik perusahaan.

Demikian klarifikasi yang kami berikan, kami berharap seluruh masyarakat dapat dengan bijak menilai kebenaran atas tuduhan ini.

Terima Kasih,

Management Immortal Group" tulis di Instagram.

Halaman
12
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved