Berita Kriminal
Lima Bulan Kabur dari Tahanan, Asril Ditembak Mati Polisi Saat Ditangkap & Berusaha Tembak Petugas
Lima bulan kabur dari tahanan Polsek Sukarami, seorang tahanan akhirnya ditembak mati polisi.
Lima Bulan Kabur dari Tahanan, Asril Ditembak Mati Polisi Saat Akan Ditangkap & Berusaha Tembak Petugas
TRIBUNJAMBI.COM - Lima bulan kabur dari tahanan Polsek Sukarami, seorang tahanan akhirnya ditembak mati polisi.
Asril (36) seorang tahanan Polsek Sukarami Palembang, Sumatera Selatan terpaksa ditembak mati polisi saat akan ditanggkap.
Kini polisi masih mencari satu buronan lagi yang kabur dari Polsek Sukarami.
Jebol plafon
Pelarian tahanan Polsek Sukarami terjadi pada Kamis (9/7/2020) sekitar pukul 02.30 WIB. Lima orang kabur dengan cara menjebol plafon atas menggunakan gergaji besi, salah satunya adalah Asril.
Baca juga: DERETAN Menteri-menteri Tajir di Kabinet Indonesia Maju, Punya Harta Triliunan, Sandiaga Uno Terkaya
Baca juga: Unik, Guru Muhrianti Dinikahi Oleh Muridnya Sendiri, Awalnya Biasa, Setelah Lulus Akhirnya Menikah
Baca juga: Sayangkan Sikap Sandiaga Uno Mau Jadi Menteri, Pengamat Politik: Seperti Tak Ada Gunanya Demokrasi!
"Mereka menjebol plafon atas lalu memotong besinya, mereka kabur saat petugas jaga sedang lengah," kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabid Humas) Polda Sumatera Selatan Kombes Pol Supriadi saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon.
Adapun kelima tahanan tersebut adalah Asril (36), Hidayat Saleh (34), M Naufal Syakir (24), Johani (36), dan Ahmad Januar (22).
Dapat informasi dari pacar
Tiga tahanan di antaranya sudah berhasil ditangkap kembali sesaat setelah mereka kabur.

Sementara keberadaan Asril akhirnya diketahui setelah polisi mendapatkan informasi dari pacarnya.
Kapolrestabes Palembang Kombes Pol Anom Setiyadji mengatakan, petugas kemudian melakukan penggerebekan di kawasan Palem Raya, Kabupaten Ogan Ilir.
"Namun ketika di rumah persembunyiannya kami gerebek, tersangka tidak ada. Kemudian kami menyisir di sekitar rumah tersebut," kata Anom saat gelar perkara, Rabu (23/12/2020).
Baca juga: Gisel Beri Pengakuan Usai Diperiksa 4 Jam Terkait Video Syur, Pacar Wijin: Ikuti Saja Prosedurnya
Baca juga: Makna Jaket Hoodie Berwarna Biru Saat Presiden Jokowi Perkenalkan 6 Menteri Baru di Istana Negara
Baca juga: Diperiksa KPK, Mantan Mensos Komentari Risma Jadi Menteri, Presiden Tidak Salah Pilih
Sembunyi di semak-semak dan ditembak
Ternyata Asril saat itu bersembunyi di semak-semak di sekitar rumahnya. Dia pun berusaha menembak polisi dengan senjata api rakitan.
"Sehingga petugas langsung mengambil tindakan tegas dan tersangka tewas terkena tembakan di dada. Tersangka sebelumnya sudah ditahan atas kasus curas (perampokan), tapi melarikan diri dari tahanan polsek," ujar Kapolres.
Akibatnya, tahanan tersebut meninggal dunia. Dari Asril, polisi menyita sejumlah barang bukti, antara lain senjata api rakitan dan senjata tajam. Sumber: Kompas.com (Penulis : Kontributor Palembang, Aji YK Putra | Editor : Farid Assifa)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Dapat Info dari Pacar Pelaku, Polisi Temukan dan Tembak Mati Asril, Tahanan yang Kabur Jebol Sel",