Miniatur Motor
Dari Hobi Hingga Menghasilkan Pundi Rupiah, Wawang Ubah Barang Rongsokan Jadi Miniatur Motor
Wawang menyebut dirinya telah mampu menciptakan ratusan jenis miniatur motor yang diperjualkan kepada para pemesannya
TRIBUNJAMBI.COM - Berbekal kaleng bekas minuman, paralon bekas dan sandal berbahan karet, Wawang Kurniawan (38) menghasilkan pundi-pundi rupiah.
Wawang Kurniawan mampu menyulap barang rongsokan tak terpakai tersebut menjadi miniatur motor yang memiliki nilai jual.
Walau terbuat dari barang rongsokan, miniatur motor buatannya sangat detail dan mirip seperti motor aslinya.
Adapun satu unit miniatur motor itu dijual dengan harga bervariasi mulai dari Rp 400 ribu hingga Rp 1,5 juta.
Bapak dua orang anak ini bercerita awal mula ide membuat miniatur motor itu dilakukannya dari tahun 2018 lalu.
• Harga Motor Trail Oktober 2020 - Kawasaki KLX 150 Series, Honda CRF150L dan Yamaha WR 155 R
• Miniatur Sepeda Buatan Pemuda Karawang Ini Mendua, Pebalap Alex Marquez Pun Ikut Memesan
• Sukses Buat Miniatur Kapal, Zaharuddin Ini Buat Galeri Miniatur
"Awal mula si karena hobi ya saya juga melihat dari Youtube, itu saya mulai dari tahun 2018 itu untuk pribadi saja. 2019 awal baru ada orderan awal kita terima, kita berani-beraniin, ya alhamdulillah sampai sekarang," kata Wawan saat ditemui di kediamanya yang beralamat di Kampung Dukuh, Jalan Makam, Serua, Ciputat, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Sabtu (10/10/2020).
Wawang menyebut dari kedua tangannya itu dirinya telah mampu menciptakan ratusan jenis miniatur motor yang diperjualkan kepada para pemesannya.
Ratusan jenis miniatur motor itu dihasilkan Wawang dari berbagai bahan dasar yang banyak ditemukan pada lokasi pembuangan barang bekas.
Sebab, miniatur motor itu dihasilkan dari bahan plastik pintu toilet rumah tangga yang sudah tak terpakai.
Serta, beberapa materil miniatur tersebut yang dibuatnya dari bekas minuman kaleng dan sandal berbahan karet.
"Bisa dibilang dari bahan-bahan bekas, kaya paralon, kabel tunggal, kaleng softdrink," jelasnya.
• Belajar saat Pandemi, Ketika Teras Rumah Jadi Miniatur Laboratorium
• Dianggap Gulma Oleh Petani, di Tangan Zaharuddin Kayu Pulai Jadi Miniatur Kapal
Wawang menuturkan diperjualbelikan miniatur motor itu bermula di kala dirinya sedang iseng mengunggah hasil karyanya tersebut melalui media sosial (medsos) Facebook.
Dari unggahan tersebut dirinya mendapatkan pembeli pertamanya hingga berentet mendapatkan ratusan orderan.
Menurutnya kebanyakan pembeli berasal dari luar pulau Jawa yang melihat unggahan gambar miniatur motor tersebut yang diunggah melalui akun instagram miliknya @riz_miniaturmotor.