VIDEO :8 Fakta Jakarta Mati Lampu Hari Ini, Minggu 4 Agustus 2019,Presiden Jokowi Sempat Gelar Acara
VIDEO :8 Fakta Jakarta Mati Lampu Hari Ini, Minggu 4 Agustus 2019,Presiden Jokowi Sempat Gelar Acara
"Tim Operation Control Center (OCC) MRT mendeteksi empat kereta MRT terhenti diantara stasiun bawah tanah dan saat ini dalam proses evakuasi," kata Kamaludin.
Para penumpang dievakuasi melalui pintu darurat.
Pintu Platform Screen Door (PSD) dibuka secara manual untuk proses evakuasi.
"Tim Operasi dan Pemeliharaan saat ini memastikan seluruh proses evakuasi berjalan dengan aman," ujar Kamaludin.
Tidak hanya itu saja, istana negara Bogor juga dilaporkan padam.
6. Berdampak di beberapa wilayah
Dari Kompas.com dalam artikel 'Istana Bogor Terdampak Mati Listrik Se-Jabodetabek' disebutkan mati lampu terjadi di Jakarta, Banten hingga Istana Bogor.
Meski demikian, listrik di bagian utama Istana Bogor di dalam tetap menyala lantaran menggunakan generator listrik cadangan.
7. Presiden Jokowi gelar family gathering
Sebelum listrik mati, rupanya Presiden Joko Widodo sempat menggelar acara gathering family bersama para menteri dan mantan menteri di Kabinet Kerja.
Mereka turut mengundang anggota keluarganya menghadiri acara tersebut.
Aliran listrik baru mati setelah acara selesai sehingga momen family gathering tersebut tak terganggu dan tetap berjalan lancar.
8. Gangguan jaringan seluler
Akibat peristiwa ini jaringan seluler di Jakarta dan Jawa Barat turut berimbas.
Operator seluler mengandalkan pasokan listrik dari PLN agar Base Trasnceiver Station (BTS) dapat terus beroperasi.