Pasangan Suami Istri Ini Tertipu Spring Bed Palsu, Ternyata Begini Penampakannya Saat Dibongkar!
Bagi sebagian besar orang selain harga murah, namun kualitas dalam spring bed juga harus diperhatikan.
TRIBUNJAMBI.COM - Bagi sebagian besar orang selain harga murah, namun kualitas dalam spring bed juga harus diperhatikan.
Namun apa jadinya jika uang yang telah dikeluarkan berujung pada spring bed palsu
Kisah salah beli spring bed dialami seorang pasangan suami istri hingga diposting di media sosial.
Bukan seperti spring bed lainnya, kasur ini terbuat dari bahan-bahan yang bikin miris.
Pembeli ini pun membuat video agar tidak ada yang mendapatkan spring bed palsu lagi.
Baca: Agung Hercules Idap Kanker Otak Stadium 4, Rekan Artis Ungkap Kondisinya Mulai Membaik!
Baca: BKPSDM Bungo Ajukan 1600 Formasi CPNS ke Kemenpan RB, Didominasi Formasi Guru dan Tenaga Medis
Video pembongkaran spring bed ini pun viral di media sosial.
Dilansir dari video kiriman Nindi di Instagram @makassar_iinfo (16/6/2019), mereka telah membeli 2 buah spring bed baru.
Kasur yang satu telah dibongkar, sedangkan yang satu masih utuh dengan plastik pembungkus.
Jika dilihat dari luar, kasur tersebut terlihat seperti spring bed pada umumnya dengan cover yang rapi.
Baca: 3 Zodiak yang Terkenal Pelit Bak Dompet Digembok, Temanmu Ada Nggak?
Baca: Siapa Sebenarnya Anak Gadis Kecil Setia Temani SBY Setelah Kepergian Ani Yudhoyono
Baca: Nikita Mirzani Blak-blakan Tolak Atta Halilintar Dua Kali, Kalau Mau Digerebek Harus Bayar
Baca: Sering Unggah Foto Seksi di FB, Nang Mwe San Dokter Sekaligus Model Myanmar Dicabut Izinnya
Si pembuat video ini pun memberikan imbauan agar berhati-hati dalam membeli barang.
"Kalau mau beli spring bed tolong dilihat dulu keasliannya, dicoba di tempat, biar nggak tertipu seperti saya," ujarnya.
Si pembeli ini pun membongkar satu-persatu lapisan kasur spring bed yang masih utuh itu untuk membuktikan bahwa mereka tidak berbohong.
Baca: Harga Cabai Merah Turun Jadi Rp 30 Ribuan, Harga Sembako di Pasar Talang Banjar Berangsur Normal
Baca: Utang Luar Negeri Indonesia Naik Rp 5.528 triliun, Simak Penyebabnya Menurut Bank Indonesia
Betapa mencengangkannya isi kasur tersebut setelah dibongkar.
Rupanya spring bed itu berisi tumpukan potongan-potongan kecil kain bekas.
Baca Juga: Teknologi Canggih Ini Bikin Motor Irit, Performa Tetap Gesit
Baca Juga: Tanpa Filter, Nia Ramadhani Buktikan Kecantikan Natural Saat Foto Bareng Girl Squad di Acara Lamaran Jessica Iskandar
Selain itu, tampak juga lapisan kardus-kardus bekas air mineral yang disusun di atas rangka kasur tersebut.
Lebih miris lagi, rangka kasur tersebut rupanya terbuat dari bambu tipis.
Baca Juga: 4 Fakta Kecelakaan Maut Tol Cipali yang Tewaskan 12 Orang, Penumpang Serang Sopir Bus karena Merasa Akan Dibunuh Usai Dengar Percakapan Telepon!
Setelah semuanya dibongkar, yang tampak bukan lagi seperti rangka kasur, melainkan lebih mirip dengan tumpukan barang rongsokan.
Kasur tersebut rupanya dibeli dari penjual keliling yang memakai mobil.
Baca Juga: Sempat Pakai Hijab Syar'i, Kini Celine Evangelista Kenakan Slit Dress Seksi yang Jadi Sorotan Saat Foto di Sawah
(*)
