Pasar Beduk Muara Bungo Dipindahkan ke Lapangan Semagor, Ini Alasan Bupati Tak Pilih di Taman Hijau

Lokasi pasar beduk Muara Bungo tahun ini dikembalikan ke sekitaran Taman Pusparagam

Penulis: Mareza Sutan AJ | Editor: Teguh Suprayitno
Tribunjambi/Mareza
Bupati Bungo, H Mashuri, SP, ME, didampingi Wakil Bupati Bungo, H Safrudin Dwi Apriyanto, SPd, membuka pasar beduk di hari pertama Ramadan. 

Pasar Beduk Muara Bungo Kembali Dipindahkan ke Lapangan Semagor, Ini Alasan Kenapa Tak di Taman Hijau

TRIBUNJAMBI.COM, MUARA BUNGO - Lokasi pasar beduk Muara Bungo tahun ini dikembalikan ke sekitaran Taman Pusparagam atau yang lebih dikenal dengan Lapangan Semagor.

Ternyata, pemindahan itu bukan tanpa alasan. Bupati Bungo, Mashuri saat diwawancarai awak media kemarin menyebutkan, pemindahan itu dilakukan karena beberapa faktor. Di antaranya kestrategisan lokasi dan kemudahan masyarakat untuk menjangkau lokasi tersebut.

"Selain itu juga, tahun kemarin kami menerima keluhan dari masyarakat bahwa lokasi di Taman Hijau sering ada genangan air kalau hujan. Untuk itu, kita pindahkan kembali ke sini," katanya.

Perlu diketahui, tahun lalu pasar beduk Muara Bungo sempat ditempatkan di Taman Hijau Muara Bungo. Namun, tahun ini pasar beduk kembali dipindahkan ke sekitaran Lapangan Semagor.

Baca: Semarak Ramadan, Bupati Bungo Buka Pasar Beduk

Baca: Data Pemilih di Kota Jambi Berbeda, KPU Gelar Pertemuan Tertutup

Baca: Hasil Real Count KPU Batanghari, Prabowo-Sandi Menang Telak, Suara Selisih 23 Ribu

Baca: Angka Partisipasi Pemilih di Kota Jambi Melebihi Target, KPU Beberkan Penyebabnya

Baca: VIDEO: Viral Benda Bersinar Mirip Meteor Jatuh di Langit Jawa Timur, Warga Probolinggo Heboh

Kendati demikian, antusiasme masyarakat tahun ini cukup tinggi. Camat Pasar Muara Bungo, Sofyan menyebutkan, ada peningkatan jumlah pedagang tahun ini.

"Kalau biasanya ada sekitar 40-60 pedagang, tahun ini ada 81 pedagang yang terdaftar tahun ini," katanya.

Dia berharap, pasar beduk tersebut dapat menjadi berkah dan mempermudah masyarakat Bungo untuk mencari buka puasa menjalankan ibadah puasa.

Sumber: Tribun Jambi
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    berita POPULER

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved